fbpx

10 Ide Kartu Ucapan Bahasa Inggris untuk Guru saat Perpisahan Sekolah

kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru

Kursus Academic Writing – Membuat kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru bukanlah tugas yang mudah. Terlebih lagi para guru telah memberi banyak ilmu dan inspirasi selama belajar di bangku sekolah. 

Meski begitu, kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru penting karena sebagai bentuk ucapan terima kasih atas dedikasi yang telah diberikan. Perpisahan sekolah menjadi momen ideal untuk menunjukkan penghargaanmu dengan kartu ucapan yang mengandung pesan mendalam. 

Contoh 10 Kartu Ucapan Bahasa Inggris untuk Guru 

Kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru adalah bentuk ekspresi tertulis yang biasanya diberikan oleh siswa kepada gurunya dalam teks bahasa Inggris. Isi dari kartu ucapan biasanya berisi pesan yang mencerminkan perasaan dan pikiran siswa terhadap gurunya.

Kartu ucapan ini bisa berupa kartu yang dibeli dari toko, atau bisa juga dibuat secara khusus oleh siswa itu sendiri. Sebagai inspirasi, berikut 10 contoh kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru saat momen perpisahan sekolah: 

Baca Juga: 10 Contoh Caption IG Bahasa Inggris untuk Ucapkan Ulang Tahun Teman

  1. “Dear Teacher, thank you for guiding us with patience and kindness. Your dedication has made a difference in our lives.” 
  2. “ To our amazing teacher, you inspire us to reach for the stars and believe in ourselves. Thank you for being our guiding light.” 
  3. “Dear Teacher, your passion for teaching is contagious. We are grateful for your enthusiasm and for making learning enjoyable.” 
  4. “To our beloved teacher, you have instilled in us a love for learning that will last a lifetime. Thank you for being an inspiration.” 
  5. “Dear Teacher, your patience and understanding have helped us overcome challenges and grow. We are grateful for your support.” 
  6. “To our dedicated teacher, you have gone above and beyond to help us succeed. We appreciate your hard work and commitment.” 
  7. “Dear Teacher, your words of encouragement have motivated us to never give up. Thank you for believing in our potential.” 
  8. “To our inspiring teacher, you have sparked our curiosity and ignited a passion for knowledge. We are grateful for your guidance.” 
  9. “Dear Teacher, your kindness and compassion have made the classroom feel like a second home. Thank you for creating a nurturing environment.” 
  10. “To our extraordinary teacher, you have not only taught us subjects but also valuable life lessons. We are forever grateful for your wisdom.” 

Hal-hal yang Perlu Diperhatikan saat Menulis Kartu Ucapan Bahasa Inggris untuk Guru 

Supaya pesan yang hendak kamu sampaikan lebih bermakna, ada baiknya memperhatikan beberapa hal saat menulis kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru. Di antaranya adalah sebagai berikut: 

1. Tone dan Bahasa 

Gunakanlah bahasa yang sopan dan menghargai. Seorang guru adalah figur yang kita hormati, oleh karena itu penting untuk memastikan bahwa ucapan kita mencerminkan rasa hormat dan penghargaan kita kepada mereka.

2. Personalisasi 

Membuat kartu ucapan yang personal akan membuatnya lebih berarti. Cobalah untuk memasukkan kenangan atau pelajaran spesifik yang guru tersebut ajarkan kepada kamu.

3. Kesesuaian 

Sesuaikan ucapanmu dengan karakter dan kepribadian guru. Jika guru tersebut humoris, kartu ucapan yang berisi humor ringan mungkin akan sangat disukai. Namun, jika guru tersebut lebih formal, maka kartu ucapan yang serius dan penuh hormat mungkin lebih cocok.

4. Penyampaian Pesan 

Pastikan pesanmu jelas dan mudah dipahami. Jika kamu menggunakan bahasa Inggris, pastikan juga untuk menggunakan tata bahasa yang benar.

Baca Juga: Belajar Grammar dari Dasar? Wajib Tahu tentang Phrase!

Kursus Academic Writing, Kuasai Teknik Esai Bahasa Inggris 

Apakah kamu sudah mengerti ragam kartu ucapan bahasa Inggris untuk guru? Selain menulis kartu ucapan, kamu juga bisa loh menuangkan rasa terima kasih ke guru melalui tulisan esai. 

Saat kamu menulis esai sederhana untuk guru, sekaligus latihan belajar menulis esai akademis yang nantinya berguna di jenjang pendidikan berikutnya. Kamu bisa mempelajari teknik esai bahasa Inggris lewat Kursus Academic Writing di Lister. 

Kamu bebas memilih jumlah kelas, bahkan menentukan tutor dan kelas pengganti. Ikuti Instagram Lister untuk mengetahui informasi terbaru dan menarik lainnya. 

Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon sebesar 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500.000). Ambil promonya dan hubungi via WhatsApp mendaftar sekarang! 

Share:

Haris Setyawan
Haris Setyawan
Pekerja seni di dunia kata, menulis cerita yang enak dibaca dan perlu

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts