Untuk kamu yang ingin memiliki karier cemerlang hingga ke kancah internasional, wajib membekali diri dengan kemampuan berbahasa asing. Kamu bisa mengikuti kursus bahasa asing di Lister for Company.
Kini petugas di instansi pemerintah/negara dituntut untuk menguasai bahasa asing. Dengan kemampuan tersebut, diharapkan petugas instansi pemerintahan dapat melayani masyarakat dengan lebih baik.
Salah satu caranya adalah dengan menyelenggarakan pelatihan bahasa asing untuk instansi pemerintah/negara. Simak penjelasan selengkapnya.
Apa itu Pelatihan Bahasa Asing untuk Instansi Pemerintah/Negara?
Pelatihan bahasa asing ini ditujukan untuk mereka yang bekerja di instansi pemerintah/negara. Pelatihan ini dapat diikuti berbagai jajaran dan jabatan dalam instansi pemerintahan.
Diketahui sejumlah instansi pemerintahan di berbagai daerah mulai mengadakan pelatihan bahasa asing. Rupanya sudah banyak yang beranggapan pelatihan ini penting diadakan.
Apa pentingnya mengadakan pelatihan bahasa asing untuk instansi pemerintah/negara? Simak penjelasannya.
Mengapa Pelatihan Bahasa Asing untuk Instansi Pemerintah/Negara Penting?
Walaupun tidak secara langsung, petugas di instansi pemerintahan bertanggung jawab melayani masyarakat. Tidak terkecuali warga negara asing yang sedang berada di wilayah Indonesia.
Untuk melayani mereka, dibutuhkan kemampuan berbahasa asing. Terlebih petugas instansi pemerintahan yang sering bersinggungan dengan kepentingan orang asing di Indonesia.
Selama ini kemampuan berbahasa asing tidak menjadi syarat utama mendaftar sebagai petugas di instansi pemerintahan. Namun pada kenyataannya, ternyata kemampuan tersebut dibutuhkan.
Pelatihan dapat diadakan dalam lingkup kecil. Misalnya satu departemen dalam sebuah instansi. Tujuannya memastikan pelatihan berjalan efektif.
Materi yang disampaikan berkaitan dengan kebutuhan pekerjaan masing-masing instansi. Dengan begitu, materi yang disampaikan kontekstual sesuai dengan kondisi tempat petugas bekerja.
Pelatihan dapat diadakan beberapa kali seminggu agar tidak mengganggu pekerjaan utama petugas instansi pemerintahan.
Manfaat Pelatihan Bahasa Asing untuk Instansi Pemerintah/Negara
Apa saja manfaat yang akan dirasakan petugas instansi pemerintahan setelah mengikuti pelatihan bahasa asing? Simak penjelasannya.
Menguasai kosakata sesuai bidang pekerjaannya
Materi pelatihan yang disampaikan tentu berkaitan dengan bidang pekerjaan seorang petugas instansi pemerintahan. Misalnya kosakata yang dibutuhkan untuk menjelaskan pengurusan dokumen kepada masyarakat.
Aktif berbicara
Setelah mengikuti pelatihan, petugas instansi pemerintahan diharapkan mampu mempraktikkan bahasa yang sudah dipelajari. Termasuk mempraktikkan kemampuan berbicara secara aktif.
Melayani masyarakat lebih baik
Dengan penguasaan kosakata, tata bahasa, dan keterampilan berbahasa yang baik, diharapkan petugas instansi dapat melayani masyarakat dari berbagai latar belakang secara lebih baik.