Kursus TPA Bappenas – TPA Spasial adalah jenis tes yang membutuhkan pengamatan kritis, penalaran, dan pengambilan kesimpulan. Penguasaan Tes Spasial dapat diasah agar membantu kamu meraih nilai maksimal dalam TPA.
TPA Spasial adalah
Spasial adalah salah satu seksi dalam tes potensi akademik (TPA) yang digunakan banyak institusi. Spasial artinya berkenaan dengan ruang atau tempat.
TPA Spasial berarti tes yang menguji keterampilan memahami ruang atau tempat. Tes ini disebut juga dengan Tes Gambar.
Dalam tes ini, kamu akan diberikan serangkaian gambar. Kamu harus melakukan identifikasi gambar atau menentukan hubungan gambar.
Selanjutnya, kamu diminta mengambil kesimpulan yang logis jika bentuk gambar tersebut diubah, dibalik, atau berpasangan.
Jenis-Jenis Tes Spasial
Terdapat beberapa jenis soal yang biasanya muncul dalam Tes Spasial, seperti yang dijelaskan dalam Assessment Day.
Bongkar pasang
Pada jenis soal ini, kamu diminta mengatur ulang bentuk, baik 2 dimensi maupun 3 dimensi. Bentuk yang diatur ulang harus sesuai dengan bentuk aslinya.
Jenis pertanyaan ini bertujuan menguji pemahaman tentang ukuran relatif dan orientasi.
Mengubah bentuk
Berikutnya adalah mengubah bentuk 2 dimensi menjadi 3 dimensi. Contohnya pola kubus diubah menjadi bentuk kubus.
Namun setiap sisi kubus diberi tanda, sehingga kamu harus menentukan bentuk kubus yang sesuai dengan tandanya.
Memilih bentuk yang sama
Pada soal ini, kamu akan diberikan bentuk 2 dimensi atau 3 dimensi. Kamu harus memperhatikan tanda dan ciri yang ada di bentuk tersebut.
Kemudian bentuk ini akan diputar hingga berubah sisi. Kamu harus menentukan sisi yang tepat sesuai bentuk awalnya.
Memasangkan bentuk
Kamu akan diberikan serangkaian bentuk secara acak. Lalu kamu akan diminta menentukan bentuk yang identik, meskipun sudah diputar hingga berubah arah.
Arah mata angin
Kamu akan diberikan denah ruangan atau kota dan arah mata angin. Kamu diminta menentukan letak suatu bangunan dalam denah tersebut berdasarkan bangunan lain dan arah mata angin.
Tujuan Tes Spasial
Kemampuan spasial berkaitan dengan keterampilan problem-solving. Tes Spasial tersebut dapat digunakan untuk mengukur tiga aspek ini, seperti yang dijelaskan Test Candidates.
Memprediksi performa kerja dalam jangka waktu panjang
Spasial yang termasuk dalam kemampuan kognitif dapat menunjukkan cara seseorang mengambil keputusan. Hal ini penting dalam dunia kerja.
Tes Spasial menguji cara seseorang beradaptasi dalam situasi yang berbeda, apakah orang tersebut akan menggunakan penalaran atau menyerah.
Orang dengan kemampuan spasial yang buruk tidak akan bisa melihat ada masalah yang harus diselesaikan.
Berpikir kritis dan problem-solving
Kemampuan berpikir kritis dan menyelesaikan masalah dapat diasah melalui tes penalaran yang satu ini.
Peserta diminta membayangkan suatu konsep abstrak dan pola untuk menyelesaikannya, sesuatu yang tidak mudah dilakukan setiap orang.
Mengukur keterampilan tanpa memandang latar belakang pendidikan atau bahasa
Tes Spasial mengukur logika secara universal. Artinya latar belakang pendidikan dan bahasa tidak berpengaruh.
Orang yang dapat menyelesaikan soal spasial lebih mampu menerapkan logika secara praktis dalam kehidupan sehari-hari.
Baca juga: TPA Logika: Pengertian, Teori, Tips, dan Contoh Soal
Contoh Soal Tes Spasial
Soal | Jawaban |
A | |
C | |
B | |
B | |
C |
Kursus TPA Bappenas, Siapkan Diri Raih Skor Tertinggi
Mengerjakan TPA Bappenas membutuhkan persiapan matang dari jauh-jauh hari, terutama jika menargetkan skor tinggi. Agar lebih maksimal, ikuti Kursus TPA Bappenas di Lister.
Alumni Lister terbukti telah meraih skor 610 di TPA SBM ITB setelah mengikuti kursus di Lister.
Kamu dapat memilih jumlah kelas sendiri, bahkan tutor dan kelas pengganti. Selain itu, dapatkan Garansi Skor untuk kelas tertentu.
Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Daftar sekarang!