Post Views: 17
Apakah kamu tertarik terjun di dunia penerbangan atau aviation? Maka kamu harus mulai belajar bahasa Inggris sedini mungkin!
Baca juga: Pelatihan Bahasa Asing Untuk Awak Kabin
Mengapa English for Cabin Crew Penting?
Dalam dunia penerbangan, Bahasa Inggris adalah bahasa yang sangat penting. Semua kegiatan manual, peraturan, prosedur diutamakan menggunakan bahasa ini.
Jika kamu ingin berkarir menjadi pramugari, maka kamu perlu menguasai bahasa ini. Apalagi Indonesia mempunyai banyak destinasi wisata yang menarik banyak wisatawan dari mancanegara, sehingga ada satu momen bertemu orang asing saat bertugas.
Kamu akan menemui penumpang yang berasal dari luar negeri yang tidak paham bahasa Indonesia. Maka kamu akan menggunakan bahasa Inggris sebagai bagian dari costumer services.
Langkah Belajar English for Cabin Crew
- Berlatih bicara tentang diri sendiri, rutinitas sehari-hari, hobi serta minat dalam bahasa Inggris
- Belajar komunikasi dua arah bisa lewat diskusi atau debat dengan rekan seperjuangan
- Berlatih menangani masalah dan kesulitan yang dialami penumpang selama penerbangan dalam bahasa Inggris
- Memperbanyak perbendaharaan kosakata makanan, minuman, istilah-istilah penerbangan, benda-benda yang familiar dengan penumpang dan pramugari.
- Mengembangkan kemampuan layanan pelanggan, bahasa diplomatik dan kemampuan untuk berurusan dengan penumpang yang nakal.
- Belajar mengenai tata bahasa/grammar untuk percakapan yang paling sering dibicarakan dalam pelayanan maskapai penerbangan.
- Menghafal istilah-istilah penting dalam penerbangan yang menggunakan bahasa Inggris.
Manfaat Belajar English for Cabin Crew
- Mampu melewati tes interview pramugari dengan percaya diri dalam bahasa Inggris
- Lebih terbuka dalam mengenai perbedaan antar negara dan budaya.
- Memiliki kepekaan yang lebih tinggi ketika menangani penumpang.
- Mampu mengelola situasi yang sulit dalam bahasa Inggris.