Belajar Facebook Ads untuk Pemula, Akses Secara Online

Belajar Facebook Ads

Belajar Facebook Ads Di zaman serba digital seperti saat ini, sudah saatnya para pengusaha untuk melakukan pemasaran produk melalui berbagai platform secara daring atau luring. 

Oleh karena itu, penting rasanya untuk mengenal dan belajar salah satu platform pemasaran digital seperti Facebook Ads. 

Baru-baru ini, Lister baru saja membuatka kelas belajar Facebook Ads yang akan mengupas tuntas seputar tips dan trik yang bisa dilakukan untuk memperluas jangkuan pengguna internet dalam mengenal suatu produk. 

Simak penjelasan seputar belajar Facebook Ads dengan harga terjangkau secara online bersama tutor berpengalaman. 

Apa itu digital marketing?

Sebelum memasuki lebih jauh seputar belajar Facebook Ads, ada baiknya untuk mengenal sedikit banyak tentang digital marketing.

Dilansir dari laman MailChip, digital marketing atau dalam bahasa Indonesia, pemasaran digital adalah promosi sebuah merek atau brand yang terhubung dengan potensial pelanggan yang menggunakan internet atau bentuk komunikasi digital lainnya. 

Pemasaran produk, jasa, atau konten tidak hanya terbatas pada email, media sosial, atau iklan dalam website, tetapi juga teks dan multimedia dalam saluran pemasaran. 

Intinya, pada dasarnya, jika sebuah kampanye pemasaran melibatkan komunikasi digital, itu bisa juga disebut dengan pemasaran digital. 

Lebih jauh mengenal digital marketing, tujuannya adalah mencapai audiens target, membangun kesadaran merek, dan merangsang interaksi serta transaksi secara online. 

Tentu saja, cara dan pendekatan yang dilakukan oleh pemilik perusahaan untuk memasarkan produk secara digital dan tradisional cukup berbeda. 

Seperti pemasaran digital lebih banyak menggunakan Platform media sosial seperti Facebook, Instagram untuk membangun komunitas dan berinteraksi dengan audiens. 

Dengan penjelasan singkat mengenai pemasaran digital, Lister hadir dengan penawaran kelas belajar Facebook Ads yang mana bisa meningkatkan kesadaran merek, memberikan nilai tambah pada produk yang akan dijual. 

Baca juga: Waktunya Upskill! Pelatihan Bahasa Asing untuk Digital Marketing

Mengapa penting belajar Facebook Ads?

Belajar Facebook Ads menjadi salah satu hal penting bagi pemilik usaha atau pemangku kepentingan dalam meraih keberhasilan dalam memasarkan produk atau jasa secara online. 

Facebook sudah dikenal lama oleh pengguna media sosial di Indonesia. Tak hanya memberikan kesempatan untuk berinteraksi, tapi juga dianggap secara efektif mampu mempromosikan berbagai jenis usaha. 

Oleh karena itu, pentingnya belajar Facebook Ads, melihat ada lebih dari puluhan juta pengguna internet di Indonesia yang juga pemilik akun. 

Jangkauan calon pembeli lebih luas

Facebook memiliki hampir 2 miliar pengguna aktif setiap bulannya di seluruh dunia. Hal ini memberikan kesempatan besar bagi perusahaan lokal dalam melejitkan produknya secara global maupun internasional. 

Adanya fitur pemasaran produk yang cukup signifikan

Fitur dan tombol yang ada pada Facebook Ads dianggap lengkap dan cukup signifikan. Salah satunya bisa membuat pengguna dalam menentukan audiens berdasarkan demografi, minat, lokasi, hingga faktor yang lainnya. 

Bagi kamu yang ingin belajar Facebook Ads, ada baiknya sebelum menggunakannya, kamu perlu membuat rincian untuk mengisi fitur yang ada di platform tersebut. 

Baca juga: 5 Tips Menulis Iklan Lowongan Pekerjaan Berbahasa Inggris

Adanya analisis data yang mendalam

Belajar Facebook Ads bukan hanya mengenal fitur tetapi juga belajar mengenal data. 

Facebook Ads menyediakan analisis data yang detail, memungkinkan para pengusaha atau penentu kebijakan dalam memahami kinerja kampanye, melacak konversi, dan membuat keputusan berdasarkan data. 

Fleksibilitas waktu

Sebagai pengatur iklan Facebook Ads, kamu bisa . mengatur jadwal iklan yang dibutuhkan sesuai dengan waktu yang paling efektif untuk audiens

Dengan begitu, kamu bisa memaksimalkan dampak kampanye. 

Belajar Facebook Ads dengan tutor profesional, cepat paham dalam satu bulan

Tingkatkan keahlian pemasaran Anda dengan kursus belajar Facebook Ads terbaik hanya di Lister. 

Dengan tutor dan kurikulum yang dirancang secara khusus, Anda bisa memahami strategi terbaru dan trik nyata untuk memahami strategi terbaru dan trik. 

Dengan pengajar berpengalaman di bidangnya, materi pelajaran yang terkini, dan fleksibilitas belajar online, Lister memberikan pengalaman pembelajaran yang unik dan efektif.

Dapatkan pengetahuan mendalam tentang digital marketing, pahami aplikasi praktisnya, dan peroleh sertifikasi yang diakui oleh berbagai instansi.

Ikuti Instagram Lister, untuk mengetahui promo terbaru dan informasi menarik lainnya.

Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Hubungi WhatsApp untuk pendaftaran sekarang!

Foto utama oleh Freepik.

Share:

Alma Erin Mentari
Alma Erin Mentari
Hobi mendalami imajinasi lewat tulisan. Hidup untuk bercerita dari hati melalui kata.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts