Salah satu syarat utama melamar ke universitas di Amerika Serikat adalah memiliki nilai SAT. Bagi calon mahasiswa asing, mendapat nilai SAT yang bagus bisa jadi menyulitkan.
Namun jangan khawatir, berikut ini cara menghadapi SAT secara mandiri. Bahkan kamu bisa belajar mandiri di rumah.
Alasan Perlu Mengikuti SAT
Scholastic Aptitude Test (SAT) adalah ujian yang ditempuh calon mahasiswa untuk melamar program Sarjana Strata 1 di Amerika Serikat.
Tujuan SAT diadakan adalah untuk mengukur kesiapan siswa menghadapi pendidikan tinggi. Berdasarkan hasil SAT, kampus menentukan apakah siswa diterima atau tidak.
7 Cara Belajar untuk SAT
Apa saja tips belajar untuk mempersiapkan diri menghadapi SAT? Simak penjelasannya.
Ketahui Kekuatan Sedari Dini
Pelajari bagian dari mana yang paling kamu kuasai setidaknya enam bulan sebelum tes berlangsung. Dengan begitu, kamu dapat mengetahui seberapa dekat kamu dengan target SAT-mu.
Ikuti Setidaknya Dua Simulasi Tes
Ikuti satu simulasi tes pada awal masa pembelajaran dan satu lagi menjelang tes. Selain itu, ikuti simulasi tes tertulis, seperti SAT sungguhan.
Mengikuti simulasi tes akan membantu kamu membayangkan bagaimana tes sesungguhnya berlangsung.
Pasalnya SAT berlangsung selama tiga jam. Bagi kamu yang tidak terbiasa, mengikuti tes selama itu bisa jadi melelahkan.
Pelajari Masing-Masing Seksi Tes
Instruksi setiap seksi tes pada masing-masing SAT selalu sama. Pelajari instruksi pada setiap seksi sebelumnya agar tidak membuang waktu percuma saat tes berlangsung.
Pelajari Referensi di Luar Soal SAT
Selain mempelajari soal-soal SAT, perbanyak referensi di luar itu. Bacalah berbagai artikel dan studi ilmiah untuk mempersiapkan diri menghadapi Reading Test.
Bacalah artikel editorial dan esai. Perhatikan bagaimana penulis membentuk argumen untuk mempersiapkan diri menghadapi Optional Essay.
Ambil Jeda Sebelum Tes Berlangsung
Pastikan kamu cukup istirahat sebelum hari-H tes. Belajar di menit-menit terakhir justru akan menimbulkan stres, menurunkan kepercayaan diri, dan melelahkan.
Tetap tenang dan buat dirimu dalam suasana hati yang baik sebelum tes dimulai.
Siapkan Dirimu untuk Kesuksesan
Setelah beristirahat sepanjang malam, bangun pagi pada hari-H tes untuk pemanasan. Jangan lupa sarapan agar kamu punya cukup energi untuk mengerjakan tes.
Persiapkan peralatan yang dibutuhkan untuk mengikuti tes, seperti alat tulis, kalkulator, kartu identitas, dan lembar registrasi SAT.
Ikuti Kelas di Lister
Agar persiapanmu maksimal, kamu bisa mengikuti Kursus Persiapan SAT Lister. Kamu akan dibimbing tutor SAT berpengalaman untuk mempelajari materi dari kurikulum internasional.
Para tutor akan memberikan umpan balik sesuai kemajuan belajar agar dapat mencapai target nilai SAT.