TOEIC Preparation – Tes TOEIC adalah salah satu tes untuk mengukur kecapakan bahasa Inggris seseorang.
Bagi Grace Margareth, seorang mahasiswi di salah satu Perguruan Tinggi di Taiwan, tes TOEIC diperlukan sebagai salah satu syarat kelulusan di kampusnya.
Untuk itu ia mengikuti kursus persiapan TOEIC intensif bersama Lister dan mendapatkan skor terbaiknya!
[Cerita Alumni] : Siti Nurfaidah, Ikut Kelas Bahasa Jerman untuk Persiapan GOETHE & Hidup di Luar Negeri
Ikut tes TOEIC untuk syarat kelulusan kampus
Grace Margareth adalah salah satu mahasiswi jurusan akuntansi di salah satu kampus di Taiwan. Di semester akhir, salah satu syarat kelulusan dari kampusnya adalah menyertakan sertifikat TOEIC.
Tes TOEIC ini menjadi salah satu masalah yang dihadapi Grace, karena ia merasa kurang percaya diri dengan kemampuan bahasa Inggris yang ia miliki.
Akhirnya ia memutuskan untuk mengikuti les TOEIC dan pilihannya jatuh di Kursus Persiapan TOEIC dari Lister.
Tentunya Grance mempertimbangkan banyak hal dalam mencari kursus yang cocok untuknya. Dan Lister dapat memenuhi kebutuhan belajar yang dibutuhkan Grance untuk persiapan tes TOEIC.
Pengalaman belajar di Lister ala Grace: “Materinya rinci banget!”
Di kursus persiapan TOEIC bersama Lister, Grace mendapatkan dua tutor yaitu Ms Indah dan Ms Wanda.
Grace merasa cukup terbantu dengan dua tutor Lister tersebut, ia menuturkan bahwa penjelasan dari tutor Indah cukup sederhana sehingga mudah untuk diikuti dan dimengerti.
Sedangkan penjelasan dari tutor Wanda cukup lengkap dan detail sehingga kedua tutor tersebut membantunya dalam mengerjakan tes TOEIC.
Grace mengikuti kelas persiapan TOEIC di Lister sebanyak 8 kali pertemuan. Berkat mengikuti kelas di Lister, Grace dapat semakin memahami pembelajaran grammar, speaking dan juga writing dalam bahasa Inggris.
[Success Story] : Cerita Nitia Berhasil Cetak Skor 640 setelah Ikut Kursus GMAT Online di Lister
Mampu hadapi TOEIC dengan lancar
Walau menjalani TOEIC dengan sangat gugup namun Grace dapat melewati TOEIC dengan lancar.
Ia membutuhkan skor minimal TOEIC 750 untuk tiga kali kesempatan tes. Kabar baiknya, di tes terakhir ia berhasil lolos dan mendapatkan skor 845, skor yang menurutnya cukup tinggi.
Hal ini bisa diwujudkan berkat keseriusannya dalam mengikuti kursus persiapan TOEIC dari Lister.
Berkat Lister ia juga mampu menguasai materi TOEIC dalam 8 kali pertemuan. Penguasaan materi inilah yang membuatnya lebih siap dan tidak gugup dalam menjalani tes.
Penilaian Grace: 9 dari 10 Skor untuk kursus persiapan TOEIC di Lister
Grace merasa sangat terbantu dalam persiapan mengikuti tes TOEIC dari Lister.
Selain karena tutornya cukup mudah dalam menyampaikan materi juga karena pembawaan tutornya yang cukup ramah.
“Awalnya saya sangat gugup dalam menghadapi ujian TOEIC. Kemudian saya mencari di Instagram kursus yang menyediakan persiapan TOEIC, dan munculah nama Lister. Setelah saya melihat testimoni dari alumni, saya semakin yakin bahwa Lister adalah tempat yang cocok untuk saya.
“Semoga Lister tetap terus berkembang ya dan bisa membantu anak-anak yang lain dapat kebutuhan Bahasa Inggrisnya. Terimakasih Lister!”
Kursus persiapan TOEIC, capai skor maksimalmu bersama Lister!
Ingin mengikuti kursus persiapan TOEIC? kamu bisa mengikuti TOEIC Preparation bersama Lister! Kamu bisa mengikuti kelas dengan jam yang fleksibel.
Bisa pilih tutor dan juga bisa menyesuaikan materi sesuai kebutuhan! Kelas persiapan TOEIC bisa dengan mudah kamu ikuti karena ada promo dan juga program cicilan.
Cek juga alumni Lister lainnya di halaman Alumni Lister ya!
Konsultasikan kebutuhan kamu langsung ke Whatsapp Lister! Tentu saja tim Lister dengan senang hati akan membantu kamu!
Sumber gambar sampul : doc pribadi Lister