Kursus Bahasa Korea – Mengucapkan happy birthday bahasa Korea ternyata perlu melihat beberapa situasi. Misalnya situasi formal, informal maupun bahasa santai yang biasa digunakan untuk pertemanan.
Tingkatan kesopanan dalam ucapan selamat bahasa Korea
Hal yang pertama perlu diketahui adalah dalam bahasa Korea ada tingkatan kesopanan. Hal ini berhubungan dengan penggunaan bahasa tersebut di berbagai situasi.
Tentunya jika salah penggunaan bahasa dalam situasi tertentu akan membuat situasi kurang nyaman.
Di Korea ada tingkatan bahasa formal dan informal. Di poin ini Lister akan membagikan informasi ucapan selamat dalam bahasa Korea untuk beberapa tingkatan.
Jadi menggunakan pedoman ini kamu bisa memberikan ucapan selamat apapun kepada seseorang dan dengan mudah menyesuaikan tingkat kesopanannya.
Ucapan Selamat | Penggunaan |
Chukadeurimnida (축하드립니다) | Formal |
Chukahamnida (축하합니다) | Formal |
Chukahaeyo (축하해요) | Informal |
Chukahae (축하해) | Informal |
1. Chukadeurimnida (축하드립니다)
Adalah ucapan selamat paling tinggi. Ucapan ini menggambarkan sikap yang paling sopan. Penggunaan ucapan ini diperuntukkan kepada orang yang cukup dihormati.
Misalnya kepada atasan, orang tua, guru dan juga orang yang memiliki status sosial tinggi.
2. Chukahamnida (축하합니다)
Selanjutnya ucapan yang memiliki tingkat kesopanan satu tingkat dibawah poin pertama. Ditujukan untuk situasi formal.
Digunakan untuk seseorang yang lebih tua daripada kita, misalnya kakak, senior maupun saudara dan lainya.
3. Chukahaeyo (축하해요)
Ucapan Chukhahaeyo (축하해요) bisa digunakan dalam lingkungan informal. Ucapan ini cukup santai namun tetap sopan. Cocok digunakan untuk pertemanan.
4. Chukahae (축하해)
Yang terakhir adalah Chukahae (축하해) yang merupakan ucapan selamat yang terkesan kurang sopan dan hanya pantas digunakan untuk orang tertentu. Misalnya kepada adik kelas atau orang yang lebih muda.
Jadi sebelum memberikan ucapan kepada seseorang akan lebih baik memahami tingkat sosial dan juga tingkat kesopanan ucapan selamat yang pantas diberikan kepada orang tersebut.
Baca juga : 50 Kosakata Bahasa Jepang Sehari-Hari dan Percakapannya
Happy birthday bahasa Korea secara dasar
Sebelum masuk ke pembahasan ucapan Happy birthday dalam bahasa korea dalam bentuk formal dan non formal.
Mari kita pahami dulu dasar dari ucapan selamat ulang tahun yang biasa digunakan dalam bahasa Korea, yaitu
생일 축하해요 Saeng-il chugha haeyo |
Atau bisa juga menggunakan
생일 축하해 ! Saengil chukahae |
Ucapan ulang tahun bahasa Korea disusun dari kata ulang tahun 생일 ( saeng-il) dan 축하해 (chukhahae) yang berarti selamat.
Jadi saengil chukkae artinya selamat ulang tahun.
Namun penggunaan keduanya disesuaikan dengan kondisi dan situasi. Sebab ada perbedaan antara ucapan Saengil chukahae dan saeng-il chugha haeyo.
Dimana penggunaan tambahan -yo dalam saeng-il chugha haeyo dinilai memberikan nilai kesopanan lebih tinggi.
Jadi untuk menggunakannya perlu tahu situasi dan kepada siapa kita berbicara. Ucapan ini akan beda lagi jika kita ingin mengutarakanya kepada orang yang dihormati atau di situasi formal.
Kita bahas lebih lengkap poin setelah ini.
Ucapan happy birthday bahasa Korea untuk lingkup pertemanan
Bahasa Korea informal cocok digunakan ketika kamu sedang berhadapan dengan teman sebaya, adik kelas maupun seseorang yang sudah sangat akrab.
Ucapan selamat ulang tahun yang bisa digunakan adalah
생일 축하해 ! Saengil chukahae |
Untuk lingkup pertemanan gunakan ucapan selamat ulang tahun seperti ini. Penggunaan ucapan di atas dikenal sangat santai dan cocok untuk kalangan tertentu.
Sehingga jangan sampai digunakan untuk lingkup formal atau berbicara kepada orang yang lebih tua atau posisinya lebih tinggi daripada kita.
Untuk situasi formal yang lebih sopan bisa menggunakan tambahan -yo seperti berikut ini
생일 축하해요 saeng-il chugha haeyo |
Dimana ucapan ini memiliki tingkatan lebih tinggi kesopanannya daripada Saengil chukahae.
Penambahan -yo menunjukkan kesopanan atau bahasa yang lebih halus. Cocok digunakan untuk pertemanan dan juga teman yang sudah akrab.
Baca juga : 40 Kosakata Bahasa Arab Sehari-Hari Untuk Belajar
Ucapan happy birthday bahasa Korea untuk situasi formal
Seperti yang kita tahu, di Korea sangat ketat tentang kesopanan berbicara. Jangan sampai kamu salah mengucap kata.
Untuk happy birthday di situasi formal kamu bisa menggunakan ucapan
생신을 축하드립니다! Sangsineul chukadeurimnida |
Atau bisa juga menggunakan
상신을 추카합니다 Sangsin-eul chukahabnida |
saengil chukha hamnida hangul | Ucapan Happy Birthday Bahasa Korea
Keduanya masuk sebagai lingkup ucapan formal. Namun penggunaan chukha deurimnida dan chukahamnida memiliki tingkatan yang berbeda.
Dimana chukha deurimnida adalah ucapan selamat paling sopan dan halus. Keduanya cocok digunakan untuk lingkungan formal.
Misalnya mengucapkan selamat ulang tahun kepada atasan, kepada guru, kepada senior dan juga kepada orang yang dihormati lainya,
Contoh ucapan selamat ulang tahun bahasa Korea
Jika kamu ingin memberikan ucapan selamat ulang tahun, berikut referensinya
1. Untuk keluarga
Ucapan Ulang Tahun | Artinya |
엄마 생일 축하해요 eomma saeng-il chugha haeyo | selamat ulang tahun mama |
아빠 생일 축하해 appa saeng-il chughahae | selamat ulang tahun papa |
생일 축하해요 언니 saeng-il chugha haeyo eonni | selamat ulang tahun kakak perempuan |
생일 축하해요 큰 형님saeng-il chughahaeyo keun hyeongnim | selamat ulang tahun kakak laki-laki |
생일 축하해 내 동생saeng-il chughahae nae dongsaeng | selamat ulang tahun adikku |
삼촌 생신 축하 드려요 samchon saengsin chugha deulyeoyo | selamat ulang tahun paman |
생일축하해 이모 saeng-ilchughahae imo | selamat ulang tahun bibi |
2. Untuk pertemanan
Ucapan Ulang Tahun | Artinya |
선배님 생일 축하합니다 Seonbaenim saeng-il Chukahamnida | Selamat ulang tahun senior |
송중기 생일 축하해songjung-gi saeng-il chughahae | selamat ulang tahun, Song Joong Ki |
송중기 생일 축하해. 항상 건강하시길 바랍니다 songjung-gi saeng-il chughahae. hangsang geonganghasigil balabnida | selamat ulang tahun Song Joong Ki. Semoga kamu sehat selalu |
3. Untuk pasangan
Ucapan Ulang Tahun | Artinya |
친애하는 생일 축하해Chin Aehaneun saengil chukhahae | Selamat ulang tahun sayang! |
생일 축하해, 사랑해saeng-il chughahae, saranghae | selamat ulang tahun, love you |
생일 축하해, 영원히 사랑해saeng-il chughahae, yeong-wonhi saranghae | selamat ulang tahun, aku sayang kamu selamanya |
Belajar bahasa Korea bersama Lister
Tidak hanya ucapan bahasa Korea, kamu juga bisa fasih bahasa Korea dengan mengikuti kursus bahasa Korea di Lister.
Kami menyediakan pembelajaran bahasa Korea yang interaktif dengan berbagai keunggulan.
Seperti, kamu dapat memilih jumlah kelas sendiri, bahkan tutor dan kelas pengganti. Selain itu, dapatkan Garansi Skor untuk kelas tertentu.
Lister juga menyediakan program bahasa asing khusus korporasi dan instansi dengan berbagai penawaran kelas dan biaya sesuai pengajaran dan fasilitas yang diberikan. Kelas English for Company bisa menjadi salah satu pilihannya.
Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Daftar sekarang melalui WhatsApp Tim Lister.
Sumber gambar : Freepict