Kursus Bahasa Inggris untuk Anak – Kamus bahasa Inggris menjadi salah satu benda yang harus ada saat sedang belajar bahasa Inggris. Ribuan bahkan hingga jutaan kosakata dalam bahasa Inggris tersedia beserta cara membaca dan terjemahannya.
Kamus ini tentunya akan sangat memudahkan Kamu menerjemahkan arti suatu kata atau kalimat, dan Kamu juga bisa dengan mudah menemukan kata yang tepat untuk menyusun kalimat dalam Bahasa Inggris.
Buku kamus bahasa Inggris lengkap beserta artinya menjadi semacam senjata ampuh yang membantu Kamu mempelajari bahasa Inggris. Maka dari itu, penting sekali memilikinya di setiap pembelajaran.
Akan tetapi, digitalisasi mulai merubah banyak hal ke arah yang lebih baik. Jika dulu Kamu harus membawa buku kamus yang tebal kemana-mana. Sekarang, Kamu tidak perlu melakukannya lagi, karena sudah tersedia aplikasi kamus yang bisa dipasang di handphone.
Aplikasi Kamus Bahasa Inggris-Indonesia
Jika Kamu mencarinya baik di Google Play Store maupun di App Store, Kamu akan menemukan ada banyak sekali aplikasi kamus untuk bahasa Inggris-Indonesia yang bisa di-download.
Meskipun begitu, saat akan mengunduh aplikasi kamus, Kamu perlu memperhatikan beberapa hal untuk dijadikan sebagai bahan pertimbangan agar tidak salah unduh. Pastikan untuk selalu menggunakan aplikasi kamus terbaik saja.
Berikut ini tips memilih aplikasi kamus Inggris-Indonesia.
Kenali jenis kamus Inggris-Indonesia
Ada dua jenis aplikasi Kamus bahasa Inggris terlengkap yang tersedia, yakni kamus kosakata dan kamus terjemahan. Tentu keduanya sangat berguna, hanya saja Kamu perlu menyesuaikan dengan kebutuhan Kamu saat belajar bahasa Inggris.
Kamus terjemahan sangat cocok untuk Kamu yang baru belajar bahasa Inggris. Kamus jenis ini menerjemahkan keseluruhan kalimat dalam bahasa Inggris ke bahasa Indonesia atau sebaliknya.
Sedangkan kamus kosakata berisi berbagai macam kosakata dalam bahasa Inggris beserta definisi kata tersebut dalam bahasa Inggris juga.
Kamus jenis ini cocok untuk Kamu yang sudah terbiasa dengan bahasa Inggris dan ingin meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris.
Contohnya hungry: feeling an uneasy or painful sensation from lack of food.
Pastikan ada fitur audio
Pastikan aplikasi kamus Inggris-Indonesia yang Kamu unduh memiliki fitur audio yang bisa mengajarkan kamu pronunciation atau pelafalan kata dalam bahasa Inggris.
Fitur ini akan sangat membantu kamu meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris, terutama dalam hal pelafalannya. Sehingga Kamu tidak hanya tahu arti dari sebuah kata saja, tetapi juga tahu cara melafalkannya dengan benar.
Pastikan ada fitur camera search atau voice search
Untuk tujuan kepraktisan, fitur camera search atau voice search ini cukup penting. Sehingga saat akan menerjemahkan suatu kalimat atau kata hanya perlu memfotonya dan aplikasi akan langsung menerjemahkan, atau saat akan mencari arti sebuah kata yang Kamu tidak tahu ejaannya seperti apa, voice search akan sangat membantu.
Fitur tambahan juga perlu dipertimbangkan
Fitur-fitur tambahan dalam aplikasi kamus bahasa Inggris Indonesia juga penting untuk menambah pengetahuan kosakata, seperti fitur Word of the day yang memperkenalkan kosakata baru setiap harinya.
Selain itu, ada terjemahan dan cara pelafalan, Grammar atau tata bahasa yang penting untuk dipelajari, serta quiz dan games yang membantu Kamu belajar bahasa Inggris dengan cara yang lebih menyenangkan.
Kamus Bahasa Inggris offline memudahkan Kamu
Jika memungkinkan, Kamu bisa menggunakan aplikasi kamus yang tidak perlu menggunakan koneksi internet. Sehingga Kamu bisa lebih fokus saat belajar bahasa Inggris.
Utamakan aplikasi dari lembaga terpercaya
Saat akan mengunduh kamus bahasa inggris indonesia online gratis, pastikan aplikasi tersebut berasal dari lembaga terpercaya seperti Merriam-Webster, Oxford, Macmillan, Collins, dan lainnya. Bagi pemula sebaiknya gunakan aplikasi dari Oxford, sedangkan aplikasi yang lain cocok untuk Kamu yang sudah memiliki kemampuan berbahasa Inggris dengan baik.
Rekomendasi Kamus Bahasa Inggris Online
Setelah mengetahui poin apa saja yang penting dalam sebuah aplikasi kamus Inggris-Indonesia, berikut beberapa rekomendasi aplikasi kamus yang bisa Kamu gunakan untuk belajar bahasa Inggris.
Vocabulary
Aplikasi ini memungkinkan Kamu mempelajari kosakata dalam bahasa Inggris berdasarkan kategori seperti medis, sains, dan lainnya. Kamu bisa menemukan kosakata menarik dan membagikannya di media sosial.
Dictionary.com: English Word
Tersedia fitur menarik seperti game, quiz, dan lainnya yang membuat belajar bahasa Inggris jadi lebih menyenangkan. Dengan aplikasi ini Kamu bisa belajar kosakata baru beserta ejaan dan pelafalannya.
Dictionary – Meriam Webster
Tersedia berbagai fitur menarik di aplikasi kamus bahasa inggris seperti quiz dan games, fitur pengucapan yang langsung dari native, word of the day, voice search, thesaurus, quick definition dan lainnya. Aplikasi kamus ini juga bisa diakses secara offline.
Kamus Inggris (Kamusku)
Aplikasi kamus bahasa Inggris Indonesia cukup sederhana, memudahkan Kamu menerjemahkan kata atau kalimat beserta cara pengucapannya. Tersedia contoh penggunaan sebuah kata dan juga sinonim dari kata yang Kamu cari.
Dictionary – WordWeb
Aplikasi ini memudahkan Kamu mencari kosakata dalam bahasa Inggris, tersedia juga sinonim, antonim, similar words, contoh dan sebagainya. Kamu juga bisa menggunakan aplikasi ini secara offline tanpa takut kehabisan kuota internet.
Oxford Dictionary of English
Aplikasi ini cukup lengkap dengan adanya voice search dan camera search untuk memudahkan pencarian. Ada juga fitur audio pronunciation yang bisa meningkatkan kemampuan Kamu berbicara dalam bahasa Inggris. Aplikasi yang cocok bagi pemula ini bisa diakses secara offline.
Kamus Bahasa Inggris Indonesia online sangat membantu proses belajar bahasa Inggris baik bagi masih pemula ataupun bagi yang sudah terbiasa dengan bahasa Inggris.
Tidak ada salahnya untuk belajar bahasa Inggris. Kuasai bahasa asing internasional ini membuatmu lebih mudah mengerti pengetahuan dari berbagai bidang, termasuk bisnis, teknologi, akademik, dan pariwisata.
Ada pun, hal tersebut karena bahasa Inggris memberikan akses yang lebih luas ke pengetahuan dan informasi. Selain itu, ada banyak literasi hingga video terbaru yang dijelaskan dalam bahasa Inggris.
Di sisi lain, kemahiran berbahasa Inggris dapat meningkatkan peluang karir.
Banyak perusahaan dan organisasi mencari individu yang dapat berkomunikasi secara efektif dalam bahasa Inggris untuk bekerja di lingkungan global.
Perluas pengetahuan dengan belajar bahasa Inggris agar lebih mudah mengembangkan diri.
Diskon dan Cicilan di Lister
- Promo Group Class 50% OFF!
- Program Cicilan untuk kamu yang mengambil Private Class (minimal 12 pertemuan). Namun cicilan harus dilunasi sebelum pertemuan ke-12, ya.
Kursus Bahasa Inggris dengan Potongan Harga
Kursus Business English di Lister memiliki harga tiap program mulai dari Rp 400 ribu. Kamu bisa pilih kelas yang diinginkan, seperti Private hingga Group dengan jumlah siswa mulai dari 1-20 orang.
Pilih jumlah kelas sendiri, bahkan tutor dan kelas pengganti. Semua kelas yang ditawarkan hanya tersedia secara online dan bisa diakses kapan dan dimana saja. Selain itu, dapatkan Garansi Skor untuk kelas tertentu.
Lister juga menyediakan program bahasa asing khusus korporasi dan instansi dengan berbagai penawaran kelas dan biaya sesuai pengajaran dan fasilitas yang diberikan. Kelas English for Company bisa menjadi salah satu pilihannya.
Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Hubungi WhatsApp untuk pendaftaran sekarang!