Kursus Persiapan Tes NT2 online, Akses Dimana Saja

tes nt2 online

Kursus persiapan tes NT2 – Mempersiapkan diri untuk menghadapi tes NT2 atau Nederlands als Tweede Taal adalah langkah penting bagi kamu yang ingin melanjutkan studi atau karir di Belanda. 

Dalam era digital yang semakin maju, Lister telah menyediakan solusi persiapan tes NT2 online yang modern dan efektif dengan menghadirkannya secara online.

Dengan kemudahan belajar kapan dan dimana saja, serta fasilitas akses Zoom Meeting selamanya. 

Apa itu NT2?

NT2 atau Nederlands als tweede taal adalah ujian nasional bahasa Belanda sebagai bahasa kedua yang dirancang untuk menguji kemampuan berbicara, mendengarkan, membaca, dan menulis dalam bahasa Belanda. 

Tujuan utama dari diadakannya tes NT2 online adalah, 

  • Ujian NT2 bertujuan untuk mengukur sejauh mana seseorang yang bukan penutur asli dapat berkomunikasi efektif dalam bahasa Belanda. 
  • Hasil dari ujian NT2 dapat digunakan oleh individu untuk memenuhi persyaratan bahasa yang diperlukan untuk pekerjaan atau profesi tertentu di Belanda. 
  • Jika kamu ingin menetap dan mencari pekerjaan di Belanda, kamu juga bisa mengambil tes persiapan NT2 untuk mempersiapkan persyaratan izin tinggal dan bekerja yang disyaratkan. 
  • Ujian NT2 juga diperlukan untuk mereka yang ingin melanjutkan studi di Belanda. Ada banyak sekali universitas top dunia yang ada di Belanda. 
  • Beberapa diantaranya, ada yang mensyaratkan untuk calon mahasiswa untuk mengikuti dan lulus ujian NT2. 
  • Hasil ujian NT2 diakui secara internasional dan dapat digunakan sebagai bukti kemampuan bahasa Belanda  yang sah. 

Oleh karena itu, tidak ada salahnya untuk mengikuti serangkaian kelas persiapan tes NT2 online agar mendapatkan skor maksimal dan yang diimpikan. 

Apa saja yang diujikan dalam tes NT2?

Ada sekitar empat kemampuan berbahasa yang diujikan dalam ujian NT2. Hal tersebut mencakup seperti, 

Pemahaman Mendengarkan (Luisteren)

Kemampuan bahasa yang pertama adalah memahami bahasa Belanda secara lisan. Jadi, peserta akan mendengarkan berbagai rekaman audio seperti wawancara atau percakapan singkat kemudian menjawab pertanyaan yang ada. 

Pemahaman Membaca (Lezen)

Pada bagian ini, peserta diuji tentang kemampuan mereka dalam memahami teks tertulis dalam bahasa Belanda. Teks bisa berupa artikel berita, surat kabar, teks akademis, atau tulisan sehari-hari lainnya.

Tentu saja, di kelas persiapan tes NT2 online kamu akan banyak diberi teks bahasa Belanda untuk melatih kemampuanmu dalam membaca dan menyimpulkan setiap bacaan yang diberikan. 

Kemampuan Menulis (Schrijven)

Bagian ini menilai kemampuan peserta dalam menulis dalam bahasa Belanda. Peserta akan diberikan tugas-tugas seperti menulis esai, surat, atau rangkuman berdasarkan informasi yang diberikan dalam berbagai format.

Jelas saja, kemampuan dalam menghafal dan memahami setiap kata hingga kalimat di bahasa Belanda sangat diandalkan di sini. 

Kemampuanmu dalam merangkai kata dan frasa sesuai kaidah bahasa Belanda akan dilatih untuk mengulis esai atau merangkum sebuah informasi yang diucapkan atau dituliskan. 

Kemampuan Berbicara (Spreken)

Kemampuan berbicara dalam bahasa Belanda dievaluasi dalam bagian ini. Peserta akan diminta untuk berbicara tentang topik tertentu, menyampaikan pendapat, atau berpartisipasi dalam percakapan simulasi dengan penilai atau peserta lain.

Kamu juga bisa diajak untuk bercakap secara singkat atau mengulang apa yang dibicarakan untuk mengukur sejauh mana kemampuan berbicaramu. 

Perlu adanya, keterampilan dan kebiasaan diri dalam berbicara agar mendapatkan skor terbaik di NT2. Oleh karena itu, tutor di Lister terutama dalam kelas persiapan tes NT2 online akan memberikan materi dan menghidupkan kelas agar siswa aktif dalam berbicara. 

Karakteristik siswa  

Program persiapan tes NT2 online di Lister, ditujukan bagi siswa yang memiliki kemampuan bahasa Belanda dengan tingkat menengah dengan tujuan kerja, pendidikan dan pencari beasiswa di negara Belanda. 

Ada dua jenis program yaitu Staatsexamen NT2 Programma I (CEFR level B1). 

Staatsexamen NT2 Programma I adalah salah satu tingkat ujian bahasa Belanda sebagai bahasa kedua (NT2) yang diselenggarakan oleh Pusat Ujian NT2 di Belanda. 

Ujian ini dirancang untuk menguji kemampuan bahasa Belanda peserta pada tingkat CEFR (Common European Framework of Reference for Languages) B1. 

Kedua adalah, staatsexamen NT2 Programma II (CEFR level B2). 

Staatsexamen NT2 Programma II adalah tingkat ujian bahasa Belanda sebagai bahasa kedua (NT2) yang lebih tinggi daripada Programma I.

Materi kelas persiapan tes NT2 B1

Materi dalam kelas persiapan tes NT2 B1 adalah kunci untuk membantu individu meraih kesuksesan dalam menghadapi ujian bahasa Belanda sebagai bahasa kedua (NT2) pada tingkat B1.

  • Pada tes ini akan diujikan empat keterampilan berbahasa yaitu keterampilan berbicara, menulis, membaca, dan mendengarkan. 
  • Memahami komunikasi sehari-hari seperti topic pada umumnya contohnya adalah pekerjaan, sekolah, atau hobi. 
  • Menangani sebagian besar interaksi harian saat bepergian di Belanda atau melalui Flanders. 
  • Menulis teks bahasa Belanda sederhana tentang topik atau mata pelajaran yang diminati. 
  • Berbicara tentang topic yang berkaitan dengan peristiwa, pengalaman, mimpi, harapan, dan keinginan. 
  • Mengekspresikan pendapat, alasan, dan rencanamu.

Materi kelas persiapan tes NT2 B2

Materi dalam kelas persiapan tes NT2 B2 adalah tonggak penting dalam perjalanan menuju tingkat kemahiran bahasa Belanda yang lebih tinggi. Kelas persiapan tes NT2 online ini menawarkan materi yang lebih advanced.

  • Memahami gagasan umum dari teks kompleks (baik konkret maupun abstrak), termasuk diskusi teknis di bidang spesialisasi Anda. 
  • Bicara bahasa Belanda secara spontan dan cukup mudah dengan penutur asli. 
  • Menulis teks yang jelas dan rinci dalam bahasa Belanda tentang berbagai topik. 
  • Mampu mengungkapkan dan menjelaskan pandangan terkait sebuah persoalan, mendeskripsikan kelebihan, kekurangan, dan alternatif dari berbagai soal pilihan.

Persiapan tes NT2 online di Lister

Ikuti persiapan tes NT2 online di Lister sebagai pilihan utama untuk menghadapi ujian Nederlands als Tweede Taal.

Ada dua pilihan paket yang bisa kamu pilih yaitu Short dan Reguler dengan minimal pertemuan 2 hingga 80 kali. Maksimal durasi belajar yaitu mulai dari 30 hari sampai 9 bulan. 

Harga per kelas persiapan tes NT2 online mulai dari Rp 399,500-21,383,000. Kamu dapat memilih jumlah kelas sendiri, bahkan tutor dan kelas pengganti. Selain itu, dapatkan Garansi Skor untuk kelas tertentu.

Lister juga menyediakan program bahasa asing khusus korporasi dan instansi dengan berbagai penawaran kelas dan biaya sesuai pengajaran dan fasilitas yang diberikan. Kelas English for Company bisa menjadi salah satu pilihannya.

Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Daftar sekarang melalui WhatsApp!

Foto utama oleh Buro Millennial di Pexels.

Share:

Alma Erin Mentari
Alma Erin Mentari
Hobi mendalami imajinasi lewat tulisan. Hidup untuk bercerita dari hati melalui kata.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts