Kursus Bahasa Thailand Korporate – Ngomongin tentang negara Thailand memang tidak ada habisnya. Selain dengan keunikan budaya di negaranya juga ada bahasa resmi Thailand yang menarik untuk dipelajari.
Yuk belajar bahasa dan budaya Thailand bersama Lister!
Bahasa resmi Thailand
Banyak orang yang mengenal keunikan bahasa Thailand dari berbagai film Thailand. Namun jarang ada yang tahu apa sih nama bahasa resmi Thailand ini?
Bahasa negara Thailand juga bisa disebut dengan bahasa Thai atau juga banyak disebut dengan bahasa Siam.
Secara global, bahasa Thailand digunakan sebanyak 50 juta orang. Di Thailand sendiri, 85% populasi menggunakan penggunaan bahasa Thai.
Bahasa Thai diyakini berasal dari daerah yang sekarang menjadi perbatasan antara Vietnam dan Tiongkok.
Sedangkan untuk sistem penulisan bahasa Thailand diperkenalkan pada tahun 1283 yang tidak mengalami banyak perubahan.
Hal ini yang membuat tulisan Thai zaman dahulu dapat terbaca di masa modern sekarang.
Baca juga : 10 Ungkapan Terimakasih Bahasa Thailand, Menarik Banget!
Dialek bahasa Thailand
Jika bahasa resmi Thailand digunakan hampir semua bagian di negara Thailand, namun tidak semua orang di Thailand menggunakan dialek yang sama.
Ada 4 dialek bahasa Thailand yang digunakan oleh masyarakat Thailand. Apa sajakah dialek tersebut?
1. Dialek Thailand utara
Dialek bahasa Thailand utara atau disebut juga ภาษาเหนือ (phaa-săa nǔuea) adalah bahasa yang banyak digunakan untuk daerah utara di Thailand.
Karakter dari dialek Thailand utara ini adalah nadanya yang cenderung lebih lembut dan menyenangkan.
Beberapa kosakata dalam dialek Thailand utara ini juga agak berbeda dengan dialek yang lainya.
2. Dialek Thailand selatan
Bahasa Thailand selatan atau dalam bahasa Thai disebut phaa-săa bpàk dtâi, dimana dialek ini memiliki pengaruh dari bahasa Melayu.
3. Dialek Thailand timur laut
Selanjutnya adalah dialek Thailand timur laut atau disebut dengan dialek Isaan (phaa-săa ii-săan).
Adalah dialek yang berasal dari Laos. Sehingga tidak heran jika beberapa kosakata dan dialeknya menyerupai dengan Laos.
4. Dialek Thailand tengah/ Bangkok
Adalah dialek Thailand tengah atau dialek Bangkok. Bahasa ini adalah bahasa nasional Thailand.
Kebutuhan formal seperti siaran televisi, radio, karya tulis, koran dan lainya menggunakan dialek Bangkok ini.
Dialek ini banyak digunakan untuk daerah Thailand tengah seperti Lopburi, Ayutthaya, dan Chonburi (Pattaya).
Bahasa Thailand dialek Bangkok ini juga merupakan bahasa yang diajarkan di seluruh sekolah di Thailand.
Jika ingin mengunjungi daerah Thailand tengah, maka tidak ada salahnya mempelajari dialek Bangkok ini agar lebih mudah dalam berinteraksi dengan penduduk setempat.
Intonasi nada dalam bahasa resmi Thailand
Pengucapan bahasa resmi Thailand harus memperhatikan tone atau nada yang digunakan. Sebab jika salah nada maka akan mempengaruhi arti dari kosakata yang diucapkan.
Di Thailand sendiri penggunaan nada dibedakan menjadi 5 yaitu nada tinggi, nada rendah, sedang, nada naik dan nada turun.
Maka tidak heran jika pengucapan bahasa Thailand memiliki nada-nada yang unik.
Rekomendasi : Kursus Bahasa Thailand di Bali, Biaya Bisa Dicicil!
Alphabet dalam bahasa resmi Thailand
Berbeda dengan bahasa Inggris yang menggunakan alphabet A sampai dengan Z untuk membentuk kata. Di Thailand menggunakan 44 konsonan dan 15 karakter vokal.
Masih berhubungan dengan penggunaan huruf untuk menyusun kata, penulisan bahasa resmi Thailand tidak ada spasi untuk memisahkan satu kata dengan kata lainya.
Fakta bahasa resmi Thailand, bahasa yang rumit di dunia
Menurut Foreign Service Institute (FSI) di CNB Indonesia, bahasa Thailand masuk ke 15 bahasa yang sulit untuk dipelajari. Hal ini karena bahasa Thai berbeda dengan bahasa latin yang menggunakan alphabet biasa.
Melainkan menggunakan konsonan dan juga penggunaan tone dalam setiap kata yang digunakannya.
Budaya bangsa Thailand yang perlu dipelajari sebelum pergi ke Thailand
Setelah mempelajari bahasa Thailand, kamu juga perlu mempelajari budaya Thailand. Jika kamu berencana pergi ke Thailand kedua hal ini menjadi hal pokok yang wajib dipelajari ya!
1. Salam
Orang Thailand memiliki cara untuk memberi salam kepada orang lain, misalnya ucapan salam, terimakasih, selamat datang dan lainya.
Salam ini dapat digambarkan dengan menelungkupkan tangan di depan dada sambil membungkuk.
Hal ini merupakan tindakan yang menunjukkan sopan santun, kamu juga perlu salam seperti ini untuk menghormati masyarakat Thailand.
2. Hormat terhadap raja
Masyarakat Thailand sangat menghormati raja dan pihak kerajaan. Untuk itu di Thailand tidak bisa membicarakan atau mengomentari bahkan mengkritik raja di Thailand secara sembarangan di berbagai tempat.
Selain itu masyarakat Thailand juga tidak menginjak uang secara sengaja, hal ini karena ada gambar raja dalam uang tersebut.
3. Kesopanan di tempat ibadah
Seperti yang kita tahu, masyarakat Thailand banyak menganut agama Budha maka untuk menghormati tempat ibadah atau kuil kamu perlu menggunakan pakaian yang sopan.
Jangan menggunakan pakaian pendek juga alas kaki wajib dilepaskan.
4. Obrolan agama dan politik
Sebaiknya tidak membicarakan tentang agama dan politik di tempat umum.
5. Tempat merokok
Pemerintah Thailand sangat sadar tentang kesehatan masyarakat. Terutama untuk masalah rokok. Pemerintah sudah menyediakan tempat merokok sehingga aktifitas merokok ini tidak boleh dilakukan di sembarang tempat.
6. Sewa kamar
Di Thailand untuk menyewa kamar atau rumah maka perlu membayar satu bulan terlebih dahulu. Nantinya biaya ini akan dikembalikan sesuai masa menginap.
7. Penggunaan mata angin
Masyarakat Thailand tidak biasa menggunakan mata angin, melainkan menggunakan petunjuk arah kanan dan kiri.
8. Transportasi umum
Bagi wisatawan perlu hati-hati untuk menggunakan transportasi umum di Thailand. Jika menggunakan taxi, banyak sopir nakal yang tidak mau menggunakan argo dan mengakali harga mahal untuk tiap km nya.
MRT merupakan transportasi yang paling aman untuk wisatawan di Thailand.
9. Menyanyikan lagu nasional Thailand
Masyarakat Thailand akan menghentikan aktivitas pada pukul 08.00 dan 18.00 saat lagu kebangsaan dinyanyikan.
10. Penggunaan tahun
Selain menggunakan penghitungan tahun internasional, di Thailand juga menggunakan penghitungan tahun buddha.
Belajar bahasa Thailand untuk kebutuhan bisnis
Ke Thailand untuk keperluan bisnis? Tidak hanya bahasa resmi Thailand budaya saja yang perlu diketahui namun juga penguasaan percakapan bisnis.
Anda bisa belajar bahasa Thailand untuk keperluan bisnis di Lister.
Lister menyediakan program bahasa asing khusus korporasi dan instansi dengan berbagai penawaran kelas dan biaya sesuai pengajaran dan fasilitas yang diberikan.
Kelas English for Company bisa menjadi salah satu pilihannya.
Anda bisa mendapatkan beberapa kelebihan dengan mengikuti kursus di Lister,
- High qualified tutors
- Flexible schedule
- Good quality materials
- Custamisable member
Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Dapatkan informasi dan daftar kelas WhatsApp tim Lister!
Sumber gambar : tawatchail07 di Freepict