20 Kosakata dalam Bahasa Inggris untuk Presentasi Bisnis + Arti!

kosakata dalam bahasa inggris

Pelatihan Business English untuk Karyawan – Dalam presentasi, penggunaan kata akan sangat mempengaruhi profesionalitas presenter. Kamu bisa menggunakan berbagai kosakata bahasa Inggris jika diperlukan loh! Hari ini Lister berikan rangkuman 20 kosakata dalam bahasa Inggris untuk presentasi bahasa Inggris beserta artinya! 

Penggunaan kosakata dalam bahasa Inggris untuk presentasi bisnis 

Selain 20 kosakata dalam bahasa Inggris yang Lister berikan, ada banyak kosakata bahasa Inggris bisnis yang biasa digunakan dalam presentasi. Baik untuk kosakata formal maupun santai. Tapi, apakah penting menggunakan vocab bahasa inggris saat presentasi? 

1. Menambah kesan profesional 

Menyisipkan kosakata dalam bahasa Inggris dalam presentasi memberikan kesan profesional di mata audience. 

Hal ini sebagai gambaran, kamu memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik juga kesan profesional karena mempersiapkan materi presentasi dengan baik. 

Penguasaan bahasa Inggris yang baik dalam dunia bisnis di Indonesia memiliki konotasi yang positif karena dinilai memiliki latar belakang pendidikan yang bagus, kemampuan public speaking yang bagus maupun lingkungan kerja yang bagus.  

2. Menjadi daya tarik untuk audience 

Tampil beda dengan penggunaan kosakata dalam bahasa Inggris yang fluent akan membuat banyak audience presentasi terkesan. 

Pembukaan presentasi yang bagus akan membuat audience tertarik dan mengikuti materi presentasi dari sampai akhir dengan baik. Dengan begitu informasi yang kamu sampaikan juga akan lebih mudah didengar dan dipahami. 

Tidak mudah untuk menarik perhatian audience saat presentasi agar selalu memperhatikan setiap materi yang disampaikan. Jika penggunaan bahasa Inggris bisa membuat mereka terkesan, maka tidak ada salahnya menyisipkan kosakata bahasa Inggris saat presentasi dengan baik. 

3. Menambah kepercayaan diri saat presentasi 

Audiens terkesan dengan presentasi yang kamu bawakan berasal dari kepercayaan diri yang keluar dari diri kamu.  

Penggunaan bahasa Inggris yang tepat dan benar sesuai topik dan pengucapan akan membuat seorang lebih percaya diri saat presentasi. 

Jadi apakah kamu juga tertarik menggunakan kosakata Inggris untuk presentasi? Cek referensi 20 kosakata dalam bahasa Inggris kumpulan kosakata dalam bahasa inggris untuk presentasi yang Lister kumpulkan khusus untuk kamu hari ini! 

20 kosakata dalam bahasa Inggris untuk presentasi beserta artinya

Cek kumpulan kosakata bahasa Inggris berikut ini untuk menjadi referensi kosakata kamu dalam presentasi untuk bisnis. 

1. Outline 

Outline memiliki arti rangkuman yang biasanya dituliskan dalam poin. Outline menggambarkan topik apa saja yang akan dibahas dalam presentasi nantinya. 

Dalam presentasi, kosakata outline jika masuk dalam bentuk kalimat adalah sebagai berikut 

“Di presentasi hari ini, i want to show you all detailed outline of company’s growth over 2023” 

2. Firstly, secondly, thirdly 

Merupakan kosakata bahasa Inggris untuk menunjukkan urutan proses. Biasanya digunakan untuk menghubungkan poin satu dengan selanjutnya. 

  1. Firstly : pertama 
  2. Secondly : kedua 
  3. Thirdly : ketiga 

Kamu bisa menggunakan kosakata dalam bahasa Inggris untuk urutan tersebut dalam presentasi agar lebih fleksibel. 

3. Moreover 

Berarti selain itu, dengan demikian, bahkan dan juga lagi pula. Biasanya digunakan untuk menjelaskan fakta atau data yang sedang kamu presentasikan. 

Penjualan di kota Jogja cukup tinggi, moreover kita bisa menarik pengguna baru di pasar tersebut   

4. Furthermore 

Dapat diartikan selanjutnya, lebih lanjut. Biasanya digunakan untuk melanjutkan kalimat sebelumnya yang berhubungan. 

Penghasilan kita turun 10% bulan ini, furthermore kita akan mencari solusi yang efektif dengan beberapa percobaan 

5. On the other hand 

Salah satu 20 dalam kosakata dalam bahasa Inggris yang banyak digunakan di presentasi. Memiliki arti di sisi lain yang menggambarkan perbandingan satu fakta dengan fakta lainnya. 

Leads kita yang masuk cukup rendah on the other hand traffic yang masuk dalam website cukup tinggi 

6. Nevertheless 

Memiliki arti walau demikian, namun demikian, bagaimanapun juga yang digunakan untuk menggambarkan dua hal kontras. 

Memang ada kabar buruk tentang pemasukan kita bulan ini, nevertheless kita sudah berjuang dengan maksimal 

7. Consequently 

Akibatnya, oleh karena itu digunakan untuk menghubungkan kalimat sebab akibat dalam menyampaikan fakta. 

Kita memiliki banyak program menarik, Consequently banyak investor yang melirik kita 

8. However 

Bagaimanapun juga juga digunakan untuk menghubungkan dua hal yang kontras mirip dengan nevertheless

However we helped the marketing team to grow this semester. Let’s see the progress! 

9. Massive 

Menggambarkan kata sifat yang berarti cukup besar, cukup banyak, masal dan cukup kuat. Digunakan untuk penggambaran sesuatu yang terjadi besar-besaran. 

Rangkaian skincare brightening dibeli secara massive di tahun 2022, hal ini karena trends nya vitamin C sebagai zat aktifnya 

10. Consistently 

Secara konsisten. Untuk menggambarkan menjalankan sesuatu secara terus menerus. 

We posted good content, consistently everyday.

kosakata dalam bahasa inggris
Kosakata dalam bahasa inggris | Sumber : benzoix di Freepict

11. Diagram illustrate 

Digunakan untuk menyebut ilustrasi diagram. Kamu bisa menggunakan bahasa ini untuk menyebut ilustrasi yang kamu tampilkan. 

12. Let me clarify 

Mari saya jelaskan, izinkan saya menjelaskan yang biasanya digunakan untuk memberikan jawaban dari pertanyaan. 

13. Any questions? 

Kosakata yang digunakan dalam sesi QnA dalam presentasi berarti apakah ada pertanyaan? 

14. Great question 

Digunakan untuk menanggapi pertanyaan dari audience presentasi yang memiliki arti pertanyaan yang bagus. 

Great question from Mrs. Panda. Oke let me show you this data… 

15. Overview 

Kata lain dari ringkasan atau rangkuman untuk menyebut penjelasan singkat dari materi tertentu. 

Our team leader will provide you with an overview of this digital marketing planning 

16. Chart 

Merupakan sebutan dari diagram, bagan atau grafik. Kamu bisa menyebut bagan yang kamu sajikan dengan chart. 

Silahkan cek chart berikut ini untuk lebih detailnya

17. To sum up 

Memiliki arti merangkum atau rangkuman. Namun penggunaannya berbeda dengan overview ya! 

Kita akan melihat RAB dari tim marketing to sum up berapa besar kebutuhan digital marketing 

18. Summary 

Summary juga memiliki arti rangkuman atau hasil akhir dari informasi yang telah dibicarakan. 

Mrs. Ani silahkan bagikan summary dari presentasi hari ini ya! 

19. Absolutely 

Tentu saja! Biasanya digunakan untuk memberikan respon dari pertanyaan maupun pernyataan dari audience presentasi. 

Yes we absolutely akan bermain di google ads di bulan ini

20. Good question! 

Juga merupakan bentuk tanggapan dari pertanyaan audience, mirip dengan great question yang berarti pertanyaan yang bagus. 

Good question, Ani! Here the answer

Itulah 20 kosakata dalam bahasa Inggris yang biasa digunakan dalam presentasi bisnis. Kamu bisa menggunakan beberapa kosakata tersebut untuk referensi presentasi kamu di kantor! 

Belajar bahasa Inggris untuk bisnis agar lebih profesional

Ingin memperdalam bahasa Inggris untuk kebutuhan profesional? Lister hadir dengan program corporate yang khusus memberikan kursus english for business untuk para karyawan di perusahaan.

Program ini memberikan materi improvement english skill untuk karyawan baik dalam hal writing, speaking maupun presenting dalam bahasa Inggris.

Kelas bisa diakses secara online maupun tatap muka (minimal 5 orang peserta). Kelas online memiliki kelebihan flexible schedule sedangkan kelas tatap muka, Anda dapat berinteraksi langsung dengan tutor.

Program pembelajaran di Lister memiliki sistem pembayaran yang fleksibel dimana jangka waktu pembayaran disesuaikan dengan sistem perusahaan.

Segera daftar kelas mumpun ada diskon 10% untuk pembelian kelas seharga satu jutaan untuk kamu pembaca blog. Ambil diskon dengan klaim BLOGLISTER10 dan daftar melalaui Whatsapp untuk dapatkan promonya!

Sumber : benzoix di Freepict

Share:

Sekar Arum Kinanti
Sekar Arum Kinanti
Do my best now. Full time learner. Focus on writing and digital marketing.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts

"Langkah Terakhir untuk Klaim Kode Promo 45% dari Lister"

Isikan data diri kamu di sini.