Kisah Banyak Rumah di Swedia Dicat Merah, Simak Penjelasannya di Sini

rumah di swedia

Kalau membayangkan negara Swedia, apa yang terbesit di benak kamu saat ini, fellas? 

Mungkin kamu akan ingat negara dengan pemandangan indah dengan hamparan rumput yang luas dan pegunungan es!

rumah di swedia

Tak lupa, mungkin kamu juga akan ingat rumah-rumah berwarna merah yang ada di Swedia. Yap, di Swedia ada banyak sekali rumah yang berwarna merah lho. 

Wah, unik sekali ya antara rumah satu dan rumah lainnya berwarna sama.

Kira-kira ada kisah apa di balik rumah warna merah di Swedia?

Rumah Bercat Merah Falun di Swedia

Rumah merah yang ada di Swedia disebut juga rumah merah falu, fellas.

Warna merah itu juga bukan warna merah biasa, lho. Warna merah ini namanya adalah warna merah falu atau Falu Rödfärg,fellas.

Rumah dengan warna merah falu ini kemudian tersebar di seluruh penjuru negeri, lo.

Awal Mula Dibalik Warna Merah Falun Swedia

Kisahnya berawal dari sebuah desa kecil bernama Falun, fellas!

Wilayah Falun ini terkenal sebagai tempat olahraga ski jumping.

Konon, bermulanya warna merah falu ini datang dari sana ratusan tahun lalu. 

Pewarnaan dengan warna merah falu ini sudah ada sejak abad ke-18, lho.

Di tahun 1400 an raja Swedia menginginkan semua atap kastilnya sama cantiknya layaknya bangunan terkenal lainnya di Eropa.

Pada awalnya, warna ini digunakan untuk mengecat atap rumah.

Warna merah falu pertama kali muncul sebagai produk pertambangan tembaga, fellas. Karena di Falun juga ada pertambngan tembaga. 

Penemuan warna merah falu ini juga tidak disengaja, lho. Dulu, pertambangan masih dilakukan dengan cara yang lebih sederhana.

Pekerja tambang harus membuat celah di batu untuk menambah tembaga. Caranya adalah dengan memanaskan batu dan kemudian memercikkan air dingin ke atasnya.

Setelah proses penambangan terjadi, terciptalah arang oker besi yang disebut tanah merah atau rödmull. Rödmull inii merupakan  limbah yang ditumpuk di luar pertambangan.

Suatu hari seorang pekerja memperhatikan bahwa tiang kayu yang ada di gundukan rödmull tidak membusuk. Wah, ide bagus untuk melapisi dinding kayu!

Lalu,  saat akan membuat cat dalam jumlah banyak, rödmull dipanaskan dan dicampur dengan air, tepung gandum, dan minyak biji rami untuk menciptakan sebuah cat dinding kayu yang awet.

Warna merah falu pun pernah sangat terkenal karena membuat bangunan mirip dengan rumah-rumah Eropa yang terbuat dari batu bata merah.

Saat itu rumah berdinding batu bata merah hanya dimiliki oleh orang kaya saja, fellas. 

Itulah kisah di balik rumah merah falu di Swedia yang membuat banyak rumah menggunakan cat merah.

Semoga info ini bermanfaat ya fellas. 

Share:

Fatimatuzuhroh
Fatimatuzuhroh
A passionate writer who loves reading self-help books!

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts

"Langkah Terakhir untuk Klaim Kode Promo 30% dari Lister"

Isikan data diri kamu di sini.