Jurusan S2 Universitas Terbuka, Dari PAUD sampai dengan Hukum

jurusan s2 universitas terbuka

Jurusan S2 Universitas Terbuka ada 9 program yang terdiri dari berbagai jurusan ilmu pengetahuan. 

Siap mendaftar program magister di UT? Temukan informasi mengenai jadwal dan detail pendaftaran yang kamu butuhkan dalam artikel ini!

Selain itu kamu juga butuh persiapan tes S2 lho, salah satu syarat yang dibutuhkan adalah kemampuan bahasa Inggris. Kamu bisa mengikuti persiapan TOEFL di Lister lho!

Daftar Jurusan S2 Universitas Terbuka

Sekolah Pascasarjana Universitas Terbuka (SPs UT) merupakan salah satu realisasi misi UT untuk menyediakan akses pendidikan tinggi bagi warga negara Indonesia pada jenjang S2 dan S3.

Sejak UT menjadi PTN-BH, Program Pascasarjana UT berubah menjadi Sekolah Pascasarjana. Perubahan ini diharapkan dapat mendukung pengembangan pendidikan S2 UT.

Ada beberapa Jurusan S2 Universitas Terbuka yang cukup menarik bagi lulusan S1 di Indonesia.

Jurusan S2 UT mulai ditawarkan pada tahun 2004, adalah sebagai berikut

  • Program Magister Administrasi Publik dan Program Magister Manajemen
  • Program Magister Manajemen Perikanan
  • Program Magister Pendidikan Matematika
  • Program Magister Studi Lingkungan, Magister Pendidikan Dasar
  • Magister Pendidikan Bahasa Inggris
  • Magister PAUD
  • Magister Hukum.

Berapa semester kuliah S2 di Universitas Terbuka?

Jika Jurusan S2 Universitas Terbuka sudah dipahami, selanjutnya berapa semester sih kuliah jurusan S2 di UT?

Mulai Semester Ganjil 2025/2026 (registrasi mata kuliah dimulai bulan Juni 2025) UT akan menerapkan Kurikulum baru untuk program magister dengan beban studi minimal 54 SKS.

Penerapan 54 SKS ini akan dikenal sebagai Kurikulum 2025. Masa studi maksimum untuk menempuh program magister di UT adalah 2 kali masa tempuh kurikulum atau maksimal 4 tahun, dimulai dari Semester Ganjil 2025/2026.

Mahasiswa yang telah lulus menempuh semua mata kuliah Jurusan S2 Universitas Terbuka namun belum menyelesaikan Tugas Akhir Program Magister (TAPM) pada semester genap 2024/2025 (hingga bulan Juni 2025)

diberi kesempatan untuk menyelesaikan studinya menggunakan kurikulum yang  berlaku sampai dengan Semester Ganjil 2026/2027.

Jurusan S2 Universitas Terbuka
Jurusan S2 Universitas Terbuka | Sumber gambar ; Freepict

Kuliah S2 UT apakah ada tesis?

Pada akhir masa studi mahasiswa Program Pascasarjana Universitas Terbuka (PPs-UT) wajib menyusun Tugas Akhir Program Magister (TAPM) atau Tesis.

Setelah mahasiswa PPs-UT selesai menyusun TAPM, yang dinyatakan dengan Surat Keterangan TAPM Layak Uji, maka mahasiswa wajib mengikuti ujian sidang.

Dalam ujian sidang mahasiswa yang disebut sebagai Kandidat Magister harus dapat menjelaskan kepada Komisi Penguji bahwa TAPM yang dikembangkan merupakan karya asli Kandidat Magister.

Komisi ujian sidang akan menilai kualitas TAPM serta penguasaan keilmuan Kandidat Magister

Jadwal Pendaftaran S2 Universitas Terbuka Tahun 2024

Jadwal penerimaan mahasiswa baru untuk program S2 Universitas Terbuka mencakup beberapa kegiatan penting.

Pendaftaran dibuka dari 21 Agustus hingga 23 Oktober 2024, diikuti dengan pembayaran administrasi yang berlangsung dari 23 Agustus hingga 28 Oktober 2024.

Tes masuk dijadwalkan pada 23 hingga 24 November 2024, dan wawancara akan dilaksanakan pada 7 hingga 8 Desember 2024.

Pengumuman hasil tes akan dilakukan pada 3 Januari 2025, diikuti oleh pengunggahan berkas persyaratan dari 8 Januari hingga 3 Februari 2025.

Registrasi mata kuliah dijadwalkan antara 13 Januari hingga 17 Februari 2025, dan terakhir, pembayaran uang kuliah akan dilakukan dari 15 hingga 19 Februari 2025.

Biaya Pendaftaran Universitas Terbuka 2024

Tarif Biaya Pendidikan Sekolah Pascasarjana Universitas Terbuka Dengan Registrasi Pertama Tahun Akademik 2022/23.2 (2023.1) fan 2023/24.1 (2023.2).

Biaya yang diperlukan juga tergantung dari Jurusan S2 Universitas Terbuka yang diambil.

Berikut ini adalah rincian lengkap mengenai informasi biaya pendidikan untuk program magister yang ditawarkan kepada mahasiswa yang berasal dari dalam negeri,

termasuk berbagai komponen biaya yang perlu diperhatikan, seperti biaya pendaftaran, biaya kuliah per semester dan biaya tambahan lainnya yang mungkin diperlukan selama masa studi : 

  1. Tes Masuk sebesar Rp750.000/Peserta  
  2. Uang Kuliah PPS Program Magister Online Rp8.500.000/semester yang mencakup Layanan Pendukung Kesuksesan Belajar Jarak Jauh (LPKBJJ), Layanan Administrasi Akademik, Bahan Ajar Cetak, Transkrip sementara, Tutorial Online (Tuton), Tutorial Webinar (Tuweb), Bimbingan Tesis Residensial (BTR), Publikasi Karya Ilmiah, Ujian Akhir Semester (UAS), Ijazah.
  3. Biaya Pendidikan berdasarkan Jurusan S2 Universitas Terbuka
  • Magister Manajemen (MM) Rp8.500.000/semester
  • Magister Ilmu Administrasi Bidang Administrasi Publik (MAP) Rp8.500.000/semester
  • Magister Pendidikan Bahasa Inggris (MPBI) Rp8.500.000/semester
  • Magister Pendidikan Matematika (MPMt) Rp8.500.000/semester
  • Magister Pendidikan Dasar (MPDr) Rp8.500.000/semester
  • Magister Ilmu Kelautan Bidang Minat Manajemen Perikanan (MMP) Rp8.500.000/semester
  • Magister Studi Lingkungan (MSL) : Biaya Kuliah Rp8.500.000/mahasiswa  ; Biaya Program Matrikulasi Rp100.000/sks mata kuliah matrikulasi  
  1. Ujian Sidang Tugas Akhir Program Magister (TAPM) Rp6.000.000/mahasiswa
  2. Registrasi Ulang Mata Kuliah Rp1.000.000/mata kuliah Tutorial dan Ujian Akhir Semester
  3. Layanan Administrasi Lewat Masa Studi Rp1.000.000/semester  
  4. Wisuda/Upacara Penyerahan Ijazah (UPI) Rp1.000.000  

Memilih jurusan S2 Universitas Terbuka adalah langkah penting untuk mengembangkan karier dan pengetahuan kamu.

Dengan sembilan program yang beragam, UT menawarkan kesempatan bagi setiap calon mahasiswa untuk menemukan bidang yang sesuai dengan minat dan tujuan mereka.

Jangan ragu untuk mengeksplorasi pilihan yang ada, dan siapkan diri kamu untuk meraih kesuksesan di dunia akademis dan profesional.

Tingkatkan skill bahasa asing dengan ikut kelas online di Lister

Selain mengingkatkan pengetahuan dari sekolah formal seperti di Universitas terbuka, kamu juga perlu meningkatkan skill berkomunikasi menggunakan bahas asing untuk bekal di dunia kerja.

Selain itu kemampuan bahasa Inggris yang baik juga dibutuhkan dalam jenjang pendidikan S2. Yuk, ikut kursus bahasa Inggris maupun kelas persiapan TOEFL/IELTS di Lister.

Kelas disesuaikan dengan kebutuhan belajar kamu, kamu bisa request materi yang diperlukan sehingga pembelajaran sangat tepat sesuai target.

Jam belajar juga fleksibel dan dilakukan secara online, kamu juga bisa memilih kelas private agar bisa one on one dengan tutor Lister.

Informasi lebih lkah lanjut tentang kebutuhan belajar kamu, bisa langsung dikonsultasikan meallui Whatsapp Lister ya! Kelas mulai dari 1,5 juta sudah dapat pengalaman belajar terbaik!

Sumber gambar sampul : Freepict

Share:

Sekar Arum Kinanti
Sekar Arum Kinanti
Do my best now. Full time learner. Focus on writing and digital marketing.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts