Arti Barakallah itu apa? Sering sekali kita membaca dan mendengar kata-kata ini dari seorang muslim.
Barakallah merupakan kata dalam bahasa Arab yang digunakan untuk mendoakan seseorang, kapan doa ini bisa diucapkan dan bagaimana cara menjawabnya? Baca di sini ya!
Arti Barakallah
Apa arti barakallah? Barakallah (بارك الله) artinya adalah barakah Allah, atau berkah dari Allah. Karena Ba’-nya panjang, mestinya penulisannya adalah baarakallah.
Namun, karena sudah umum, tidak masalah tulisan Latin demikian yang penting tulisan Arabnya benar.
Apa arti barakah? Para ulama menjelaskan artinya secara singkat dan padat, bahwa barakah (بركة) artinya adalah bertambahnya kebaikan.
Ziyadatul khair. Barakah ini telah diserap dalam bahasa Indonesia menjadi berkah. Namun, kata barakah sendiri juga tetap digunakan sampai sekarang.
Jika dengan adanya sesuatu lalu menambah kebaikan kita, maka itulah barakah. Jika dengan satu peristiwa lalu kebaikan kita bertambah, maka itulah barakah.
Karenanya salam kita kepada sesama muslim adalah mendoakan agar Allah memberikah keselamatan, rahmat dan barakah-Nya.
Penggunaan Barakallah di Kehidupan Sehari-hari
Arti Barakallah juga bisa digunakan untuk memberikan doa serta harapan kepada orang lain.
Sebagian besar umat muslim mengucapkan kalimat ini dengan menambahkan doa lagi menjadi barakallahu fikum, barakallah fii ilmi dan barakallahu laka. Ketiganya memiliki makna yang berbeda.
Pelafalan dan cara pengucapan setiap kalimat disesuaikan dengan cara baca huruf hijaiyah. Semua doa ini bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari untuk memberikan doa yang baik bagi orang lain.
Barakallahu Fiikum
Arti barakallah fiikum/ بَارَكَ اللهُ فِيْكُم merupakan ucapan selamat kepada umat Islam yang berisi doa agar diberikan keberkahan oleh Allah SWT.
Istilah Barakallah (بارك الله) terdiri dari dua kata, yaitu barakah (بركة) yang artinya berkah dan Allah (الله) yang artinya Allah Ta’ala.
Secara bahasa, kalimat ini memiliki arti berkah dari Allah. Adapun secara istilah, barakallah memiliki arti ‘semoga Allah memberkahi‘.
Adapun biasanya ucapan ini ditambah dengan kata fiika (فيك) untuk laki-laki, fiiki (فيك) untuk perempuan dan fikum (فيكم) Untuk orang banyak, baik laki-laki maupun perempuan.
Arti barakallahu fiik ialah semoga Allah memberkahi mu (laki-laki), kemudian arti barakallahu fiikum adalah semoga Allah memberkahi kalian semua.
Barakallahu fiikum artinya bukan sekadar ucapan selamat yang diberikan kepada orang lain atas nikmat, rezeki, keberhasilan dan lain sebagainya yang mereka terima.
Kalimat tersebut mengandung doa dan makna yang harus sahabat muslim perhatikan dan renungkan secara seksama.
Dengan begitu, seorang muslim bisa menerapkan akhlak yang baik sesuai Islam kepada sesama saudara muslim dan muslimah di dunia.
Barakallah Fii Ilmi
Kalimat barakallah fii ilmi merepresentasikan perjalanan pendidikan yang telah dilalui seseorang, Arti Barakallah di kalimat tersebut bagian dari bentuk rasa syukur kepada Allah Swt.
Jika dituliskan dalam bahasa Arab, maka barakallah fii ilmi akan menjadi باَرَكَ اللهُ في عِلْمِك yang arrtinya “Semoga Allah memberkahi ilmuku.”
Sebagaimana tertulis di atas, barakallah fii ilmi bermakna doa memohon keberkahan atas ilmu yang telah didapatkan.
Akan tetapi, doa tersebut ditujukan untuk diri sendiri, bukan untuk orang lain. Jika hendak memberikan ungkapan tersebut kepada orang lain.
Maka kata ganti persona dalam kalimat tersebut perlu diganti seperti Barakallah fii ilmik artinya “Semoga Allah memberkahi ilmumu.” dan Barakallah fii ilmika yang maknanya “Semoga Allah memberkahi ilmumu,” (untuk laki-laki).
Barakallahu Laka dan Barakallahu Lakuma
Arti dari barakallahu laka adalah doa agar Allah memberikan berkah kepada kedua mempelai pengantin.
Harapannya agar pernikahan tersebut membahagiakan, menyenangkan, penuh dengan nikmat, karunia dan tawa bagi kedua pasangan.
Barakallahu laka bisa diucapkan dengan cara lain yakni barakallahu lakuma yang artinya mudah-mudahan Allah memberkahi.
Sedangkan Wa baaraka’alaika artinya semoga Allah memberikan berkah atasmu. Maksudnya, semoga Allah tetap memberikan berkah dalam situasi sedih, berat, susah, atau dalam perkara yang bisa membuatmu menangis.
Lalu ada Wa jama’a bainakuma fil khoir yang artinya semoga Allah menghimpun kalian berdua di dalam kebaikan
Jawaban Barakallah
Bagaimana jawaban atau balasan jika kita mendapat ucapan barakallah baik berupa barakallahu fik maupun barakallahu lak?
Karena ini doa, kita bisa menjawab dengan mengaminkan doa tersebut. Misalnya “aamiin” atau “aamiin ya Rabb.”
1. Jawaban umum
وَ فِيكَ بَارَكَ اللَّهُ
(wafiika barakallah)
Artinya: Dan semoga Allah juga memberkahimu
2. Jawaban untuk perempuan
Jika yang mendoakan adalah perempuan, jawaban barakallah adalah:
وَ فِيكِ بَارَكَ اللَّهُ
(wafiiki baarakallah)
Artinya: Dan semoga Allah juga memberkahimu
3. Jawaban untuk orang banyak
Adapun jika yang mendoakan adalah orang banyak dan tidak bisa menjawab satu persatu, maka jawaban barakallah adalah:
وَ فِيكُمْ بَارَكَ اللَّهُ
(wafiikum baarakallah)
Artinya: Dan semoga Allah juga memberkahi kalian semua.
Saling mendoakan dalam kebaikan merupakan wujud cinta paling nyata seorang muslim terhadap saudaranya, terlebih doa tersebut dipanjatkan tanpa sepengetahuan saudaranya.
Mendoakan sesama saudara tanpa sepengetahuannya baik itu kepada teman, sahabat, guru, dan lain sebagainya merupakan salah satu sunnah yang diajarkan nabi
Belajar Bahasa Arab Lebih Lanjut di Lister
Ingin menguasai bahasa Arab dengan maksimal untuk membantumu komunikasi sehari-hari?
Lister menawarkan program kursus bahasa Arab yang tersedia dalam bentuk pembelajaran online dengan pembelajaran interaktif dan menyenangkan.
Fasilitas pembelajaran di Lister cukup Komprehensif yang cocok untuk tingkat dasar sampai dengan mahir. Dipandu oleh tutor terbaik yang cakap dalam bahasa Arab.
Metode Pembelajaran yang Interaktif proses pembelajaran menggunakan permainan edukatif, diskusi dan praktik langsung.
Yuk gabung bersama teman-teman lainnya yang sudah merasakan manfaat belajar bahasa di Lister! Konsultasikan kebutuhan belajarmu bersama Lister melalui Whatsapp ya!
Sumber gambar sampul: Freepict