Apa saja Kata Ganti Orang Bahasa Prancis? Simak Selengkapnya

kata ganti bahasa prancis

Kata ganti berfungsi menggantikan kata benda. Dalam hal kata ganti orang, yang digantikan adalah kata benda yang merujuk kepada orang atau nama orang.

Ada berbagai jenis kata ganti orang. Kamu dapat mempelajarinya lebih lanjut saat pelajaran tata bahasa dalam kursus bahasa Prancis.

Apa itu Kata Ganti Orang?

Kata ganti orang (les pronoms personnels) digunakan untuk menggantikan sebutan pada orang atau benda yang sudah disebutkan sebelumnya. Kata ganti ini merefleksikan gender gramatikal dan jumlah pada kata benda yang dirujuk.

Kata ganti orang dapat menjadi subjek atau objek pada kalimat. Kata ganti ini juga dapat berubah bentuk sesuai dengan perannya dalam kalimat.

Daftar Kata Ganti Orang Bahasa Prancis

Kata ganti orang dalam bahasa Prancis dapat dikategorikan berdasarkan fungsinya dalam kalimat.

Subjek

je – aku

tu – kamu

il – dia (laki-laki)

elle – dia (perempuan)

nous – kami/kita

vous – kalian

ils – mereka (laki-laki)

elles – mereka (perempuan)

Subjek (Bentuk Tegas)

moi – aku

toi – kamu

lui – dia (laki-laki)

elle – dia (perempuan)

nous – kami/kita

vous – kalian

eux – mereka (laki-laki)

elles – mereka (perempuan)

Objek Langsung

me/m’ – aku

te/t’ – kamu

le/l’ – dia (laki-laki)

la/l’ – dia (perempuan)

nous – kami/kita

vous – kalian

les – mereka (laki-laki/perempuan)

Objek Tak Langsung

me/m’ – aku

te/t’ – kamu

lui – dia (laki-laki/perempuan)

nous – kami/kita

vous – kalian

leur – mereka (laki-laki/perempuan)

Objek (Bentuk Tegas)

moi – aku

toi – kamu

lui – dia (laki-laki)

elle – dia (perempuan)

nous – kami/kita

vous – kalian

eux – mereka (laki-laki)

elles – mereka (perempuan)

Cara Menggunakan Kata Ganti Orang Bahasa Prancis

Sebagai Subjek (Les Pronoms Sujets)

Kata ganti orang ini menduduki posisi sebagai subjek dalam kalimat. Kata ganti ini dapat menjawab pertanyaan apa atau siapa yang melakukan tindakan.

Berikut contohnya.

J’ai une copine. – Aku mempunyai seorang kekasih (perempuan).

Elle est très gentille. – Dia manis sekali.

Je chante des chansons. – Aku menyanyikan lagu.

Sebagai Subjek yang Ditegaskan (Les Pronoms Toniques Sujets)

Bahasa Prancis membedakan antara subjek yang ditegaskan dengan tidak ditegaskan. Bentuk yang tidak ditegaskan digunakan ketika kata ganti subjek diasosiasikan dengan kata kerja. Berikut contohnya.

Elle est très gentille. – Dia baik sekali.

Bentuk yang ditegaskan digunakan untuk menegaskan subjek tanpa perlu menyebut namanya secara langsung. Perhatikan beberapa contoh berikut.

Qui chante des chansons? Moi. – Siapa yang menyanyikan lagu-lagu? Aku.

Lui, il est très gentil. / C’est lui qui est très gentil. – Dia baik sekali. / Dialah orang yang baik sekali.

Ma copine est plus jeune que moi. – Kekasihku lebih muda daripada aku.

Lui seul n’oublie pas mes chansons. – Dialah satu-satunya yang tidak akan melupakan lagu-laguku.

Sebagai Objek (Les Pronoms Compléments)

Kata ganti orang ini menempati posisi sebagai objek. Kata ganti ini menjawab pertanyaan apa atau siapa yang menerima tindakan.

Jenis yang pertama adalah objek langsung (le pronom complément d’objet direct). Kata ganti ini menggantikan kata benda yang ditempatkan langsung setelah kata kerja dan tanpa preposisi.

Berikut contohnya.

J’aime Anne. Je l’aime. – Aku mencintai Anne. Aku mencintainya.

Vous aimez les chansons. Vous les aimez. – Kamu menyukai lagu-lagu. Kamu menyukainya.

Jenis yang kedua adalah objek tak langsung (le pronom complément d’objet indirect). Kata ganti ini menggantikan kata benda beserta preposisi à.

Perhatikan contoh berikut.

J’ai chanté des chansons à ma copine. Je lui ai chanté des chansons. – Aku menyanyikan lagu-lagu untuk kekasihku. Aku menyanyikan lagu-lagu untuknya.

Jenis yang ketiga adalah kata benda sebagai objek yang ditegaskan. Jenis ini mirip dengan kata benda sebagai subjek yang ditegaskan. Perbedaannya adalah kata ganti ini digunakan setelah preposisi.

Berikut contohnya.

J’écris des chansons avec elle. – Aku menulis lagu-lagu bersamanya.

Share:

Brigitta Winasis
Brigitta Winasis
A lifetime learner, a magical world wanderer through books and stories. Writing for professional purposes and personal interests.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts

Kosa Kata Bahasa Korea Sehari-hari

100 Kosa Kata Bahasa Korea Sehari-hari, Lengkap dengan Artinya

Kamu perlu belajar kosa kata bahasa Korea sehari-hari penting untuk berkomunikasi dengan lancar saat berlibur di sana. Mulai dari sapaan hingga ungkapan umum seperti berterima kasih. Sederet kumpulan kata bahasa Korea ini bisa kamu lafalkan dan hafalkan dengan mudah.

"Langkah Terakhir untuk Klaim Kode Promo 45% dari Lister"

Isikan data diri kamu di sini.