English for Pre Teens – Gap year, yang juga dikenal sebagai tahun sabatical atau tahun jeda.
Istilah tersebut digunakan untuk seorang siswa yang baru saja lulus sekolah di jenjang sebelumnya tetapi memutuskan untuk cuti atau tidak langsung melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya.
Kata dalam bahasa Inggris tersebut banyak digunakan para pengguna internet menjelang tahun ajaran baru.
Apa itu gap year?
Seperti yang sudah disebutkan di awal, gap year adalah istilah dalam bahasa Inggris yang mana merujuk pada keputusan seseorang untuk tidak langsung mengambil pendidikan selanjutnya di tahun yang sama.
Ada banyak alasan mengapa seseorang gap year, tetapi yang paling umum biasanya karena tidak diterima di universitas yang diinginkan atau kendala dengan biaya.
Biasanya, selama masa gap year, seseorang akan memiliki fleksibilitas waktu untuk merencanakan dan mengeksekusi kegiatan yang sesuai dengan tujuan dan aspirasi.
Hal ini bisa menjadi kesempatan untuk tumbuh, belajar, dan mengeksplorasi dunia dengan cara yang unik dan bermanfaat.
Meskipun gap year bisa menjadi pengalaman yang berharga, penting untuk merencanakannya secara matang dan sesuai dengan tujuan yang ingin dicapai.
Mengapa seseorang gap year?
Setelah mengetahui apa itu gap year, saatnya mengetahui tentang mengapa seseorang gap year. Namun, ketahui lebih jauh banyaknya alasan seseorang gap year atau tidak melanjutkan pendidikan secara langsung.
1. Ingin mengembangkan diri
Gap year bisa menjadi tahun yang luang untuk seseorang dalam merenung, mengembangkan diri, dan mengejar minat pribadi yang mungkin terabaikan selama pendidikan sebelumnya berlangsung.
Tak jarang, seseorang mengisi gap year dengan berbagai kursus singkat seperti memasak, cara berjualan online, hingga mengikuti serangkaian lomba.
2. Mengambil magang
Ada segelintir orang yang gap year untuk mendapatkan pengalaman kerja, melalui magang atau pekerjaan paruh waktu.
Pilihan tersebut dapat meningkatkan keterampilan dan membantu orang tersebut memahami industri yang akan diselami saat duduk di bangku kuliah.
Baca juga: 15 Istilah Bahasa Gaul Jaksel dan Artinya, Seperti Apa?
3. Mengejar pendidikan yang diinginkan
Penjelasan setelah apa itu gap year, tak sedikit siswa lulusan SMA yang harus menelan pil pahit karena tidak diterima di universitas yang diinginkan.
Dengan begitu, siswa tersebut memilih gap year untuk mempersiapkan lebih banyak dan matang agar bisa lolos ke instansi pendidikan itu.
Biasanya, siswa gap year lebih matang dan mantap untuk menentukan pilihan jurusan, mata kuliah pilihan, hingga unit mahasiswa yang akan dijalani. Tak jarang yang memiliki pemikiran seputar apa itu gap year dengan seseorang yang mudah patah semangat.
Padahal bisa jadi memang seseorang itu ingin mendapatkan pendidikan yang terbaik.
4. Mengeksplorasi budaya dan traveling
Mungkin tak asing terdengar oleh kamu, ada beberapa orang yang menginginkan untuk gap year agar punya waktu lebih banyak dalam hal eksplorasi tempat.
Nantinya, siswa gap year bisa memahami lebih banyak budaya dan tempat wisata yang ada di tempat tersebut. Dibalik apa itu gap year, memang ada waktu luang yang bisa digunakan untuk menyenangkan diri.
Tinggal atau bepergian ke negara yang berbicara bahasa yang berbeda dapat membantumu dalam memperbaiki atau bahkan menguasai bahasa tersebut.
5. Terkendala biaya
Gap year yang terkendala biaya adalah ketika seseorang memutuskan untuk mengambil waktu luang dari pendidikan atau pekerjaan tetapi memiliki keterbatasan finansial.
Beranjak dari penjelasan seputar apa itu gap year, salah satu alasan adanya kendala biaya, masih ada beberapa cara untuk menjalani gap year yang bermanfaat dan berarti.
Program pertukaran kerja atau studi di luar negeri sering kali memberikan opsi yang terjangkau untuk belajar sambil berada di luar negeri.
Baca juga: 55 Istilah Penerbangan Bahasa Inggris yang Perlu Kamu Tahu Artinya
Aktivitas saat gap year
Sudah mulai mengerti tentang apa itu gap year? Banyaknya waktu luang yang tidak terjadwal oleh seseorang yang gap year membuat ada banyak sekali kegiatan yang bisa dilakukan. Lister merangkum apa itu gap year hingga hal-hal apa saja yang bisa dilakukan oleh seseorang saat gap year berikut ini.
1. Traveling
Melakukan perjalanan saat gap year bisa mempersiapkan mental menjadi lebih sehat usai harapan akan masuk ke universitas impian gagal.
Menjelajahi tempat baru, baik dalam atau luar negeri, untuk memahami budaya, sejarah, dan lingkungan yang berbeda.
2. Membuat konten tulisan atau video
Menulis blog perjalanan, membuat vlog, atau menciptakan konten kreatif lainnya untuk berbagi pengalamanmu dengan orang lain saat menjalaninya.
Siapa tahu, ada banyak sekali pengguna dunia maya yang tertarik dengan blog atau akun YouTube yang kamu buat. Kamu bisa mendapatkan pundi pundi rupiah bahkan sebelum menjalani perkuliahan.
3. Mengikuti pelatihan
Ada banyak sekali penyedia jasa pelatihan dan sertifikasi untuk berbagai industri seperti IT, kepenulisan, keselamatan kerja, hingga keterampilan memasak.
Kamu bisa memilih dan mengikuti pelatihan tersebut untuk mendapatkan sertifikasi atau lisensi dalam bidang tertentu yang relevan dengan minat atau karier. Jadi, setelah mengetahui lebih banyak seputar apa itu gap year, tidak ada salahnya untuk mengisi waktu dengan mengikuti pelatihan saat menjalaninya.
4. Volunteer
Selain itu, kamu juga bisa mengikuti kegiatan sukarela untuk mengabdikan waktu di proyek untuk mendukung masyarakat atau lingkungan.
Penting untuk mencari proyek sukarela yang sesuai dengan minat dan nilai. Selama gap year, kamu dapat mengabdikan waktu dengan cara yang bermanfaat bagi orang lain.
Contoh penggunaan kalimat gap year dalam bahasa Inggris
Selain mengetahui apa itu gap year lebih banyak, kamu juga bisa mempelajari seputar contoh penggunaan kalimat gap year dalam bahasa Inggris untuk melatih bahasa asing.
Salah satu kegiatan selama gap year yang bisa kamu lakukan hanya dari rumah yaitu belajar bahasa asing dengan sumber di dunia maya.
- Some individuals choose to spend their gap year backpacking across Europe to explore its rich history and diverse landscapes.
Beberapa individu memilih untuk menghabiskan gap year mereka dengan melakukan perjalanan melintasi Eropa untuk menjelajahi sejarah kaya dan lanskap yang beragam.
- Many students choose to take a gap year to gain work experience before pursuing higher education.
Banyak siswa memilih untuk mengambil gap year untuk mendapatkan pengalaman kerja sebelum mengejar pendidikan tinggi.
- She decided to take a gap year after high school to travel and explore different cultures.
Dia memutuskan untuk mengambil gap year setelah lulus SMA untuk berpergian dan menjelajahi berbagai budaya.
Wujudkan Mimpir Mahir Bahasa Inggris Sekarang Juga!
Kelas bahasa Inggris online adalah pilihan tepat untuk kamu sedang mengulik seputar apa itu gap year, kemudian ingin mengembangkan keterampilan bahasa Inggris dengan cara yang efektif dan menyenangkan.
Sebagai bekal, ikuti English for Pre Teens Lister.
Kamu dapat memilih jumlah kelas sendiri, bahkan tutor dan kelas pengganti. Selain itu, dapatkan Garansi Skor untuk kelas tertentu.
Ikuti Instagram Lister, untuk mengetahui promo terbaru dan informasi menarik.
Lister juga menyediakan program bahasa asing khusus korporasi dan instansi dengan berbagai penawaran kelas dan biaya sesuai pengajaran dan fasilitas yang diberikan. Kelas English for Company bisa menjadi salah satu pilihannya.
Gunakan kode promo BLOGLISTER10 untuk mendapatkan diskon 10 persen, minimal pembelian kelas seharga satu jutaan (maksimal diskon Rp500 ribu). Hubungi WhatsApp untuk pendaftaran sekarang!
Foto utama oleh Freepik.