5 Teknik Wawancara Kerja untuk Memudahkan HRD

teknik wawancara kerja

Agar menarik minat rekruter, kamu perlu memiliki kemampuan yang menonjol. Salah satunya adalah kemampuan berbahasa asing. Untuk itu, kamu bisa mengikuti kursus bahasa asing di Lister for Company.

Salah satu tahap perekrutan yang penting adalah wawancara kerja. Untuk mendapatkan kandidat terbaik, perlu menerapkan teknik wawancara kerja yang baik.

Apa itu Wawancara Kerja?

Wawancara kerja adalah kegiatan tanya jawab yang formal dan mendalam. Kegiatan ini dilakukan untuk mengevaluasi pelamar.

Dalam wawancara kerja, rekruter menanyakan sejumlah pertanyaan yang ada dalam daftar terkait informasi dari pelamar.

Dari hasil jawaban pelamar, rekruter akan menilai kecocokan pelamar dengan nilai-nilai yang dicari perusahaan.

Tujuan Wawancara Kerja

Beberapa tujuan diadakannya wawancara kerja adalah sebagai berikut.

1. Menemukan kecocokan antara kepribadian pelamar dengan persyaratan posisi.

2. Mengetahui kepribadian pelamar.

3. Mencari kecocokan dengan tuntutan persyaratan posisi.

4. Mendapatkan informasi tambahan yang dibutuhkan perusahaan.

5. Mengidentifikasi pelamar yang sesuai dengan permintaan perusahaan.

Jenis-Jenis Wawancara Kerja

Wawancara kerja dapat dibagi menjadi beberapa jenis. Jenis yang paling tepat dapat disesuaikan dengan kebutuhan HRD.

1. Wawancara Standar

Wawancara kerja jenis ini adalah yang paling sering digunakan. Dalam wawancara ini, pelamar diwawancarai seorang pewawancara.

2. Wawancara Perilaku

Wawancara ini berfokus pada perilaku pelamar di masa lalu dengan tujuan memprediksi perilaku di masa depan.

3. Wawancara Situasional

Dalam wawancara situasional, pewawancara akan memberi contoh masalah dan menanyakan cara pelamar menyelesaikan masalah.

4. Wawancara Kasus

Tipe wawancara ini biasanya digunakan perusahaan konsultan. Dalam wawancara ini, diajukan berbagai pertanyaan kuantitatif untuk melihat kemampuan pelamar memecahkan kasus.

5. Wawancara Presentasi

Pelamar diminta mempresentasikan sebuah isu dan solusi yang ditawarkan kepada perusahaan.

6. Wawancara Panel

Dalam wawancara panel, pelamar diwawancarai lima pewawancara sekaligus.

Teknik Wawancara Kerja

Lantas bagaimana teknik wawancara kerja yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan karyawan terbaik?

1. Jadwalkan Wawancara Awal Melalui Telepon

Sebelum wawancara tatap muka, jadwalkan wawancara awal melalui telepon. Tujuannya adalah mengenal kandidat secara umum dan memperkenalkan perusahaan secara singkat.

2. Paparkan Deskripsi Pekerjaan dengan Jelas

Tujuan dari tahap ini yaitu mengetahui seberapa antusias kandidat terhadap posisi yang diinginkan.

3. Buat Daftar Target

Buatlah target apa yang harus dipenuhi kandidat. Kamu dapat mencari tahu melalui diskusi dengan user kandidat.

4. Perhatikan Pertanyaan yang Diajukan Kandidat

Dalam wawancara, biasanya kandidat juga diberi kesempatan untuk bertanya. Dari pertanyaan yang diajukan, kamu dapat menilai karakteristik kandidat.

5. Buat Kandidat Merasa Nyaman Menjadi Diri Sendiri

Wawancara dapat menjadi momen yang menegangkan. Pastikan kandidat tetap santai dan nyaman sehingga dapat menunjukkan kepribadian yang sesungguhnya. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan informasi yang akurat tentang kandidat.

Share:

Brigitta Winasis
Brigitta Winasis
A lifetime learner, a magical world wanderer through books and stories. Writing for professional purposes and personal interests.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts