30 Business English Vocabulary, Lengkap dengan Pengertian

business english vocabulary

Buka peluang karier yang lebih luas dengan bekal kemampuan berbahasa Inggris. Persiapkan diri sekarang juga dengan mengikuti Kursus Business English.

Bahasa Inggris merupakan salah satu bahasa internasional yang banyak digunakan dalam lingkup profesional. Semakin banyak kosakata Business English untuk perusahaan yang kamu ketahui, semakin baik.

Berikut daftar Business English vocabulary yang wajib kamu ketahui.

1. team-player

orang yang bekerja dengan baik dalam kelompok.

2. collaborate

kerja sama dalam suatu kegiatan untuk menciptakan sesuatu.

3. coworking

penggunaan kantor atau lingkungan kerja lainnya oleh wiraswasta atau karyawan perusahaan yang berbeda, biasanya untuk berbagi peralatan, ide, dan pengetahuan.

4. start-up

perusahaan rintisan.

5. entrepreneur

orang yang mengatur dan mengoperasikan satu atau lebih bisnis, serta mengambil risiko keuangan lebih besar untuk menjalankan bisnis tersebut.

6. multinational

perusahaan yang beroperasi di beberapa negara.

7. disruption

perubahan radikal dalam industri atau pasar akibat inovasi teknologi.

8. gig economy

pasar tenaga kerja dengan ciri lazimnya kontrak jangka pendek atau sistem kerja lepas sebagai lawan dari pekerjaan tetap.

9. budget

anggaran.

10. freelance

pekerja lepas.

11. consultant

orang yang menawarkan saran ahli.

12. skill set

berbagai keterampilan atau kemampuan seseorang.

13. revenue

pendapatan dari perusahaan atau organisasi yang bersifat substansial.

14. invest

menempatkan modal dengan harapan memperoleh keuntungan sebagai hasil kegiatan tersebut.

15. leadership

tindakan memimpin sekelompok orang atau organisasi.

16. deadline

tenggat waktu.

17. core business

bisnis inti.

18. sustainability

kemampuan bertahan pada tingkat tertentu.

19. outsource

memperoleh (barang atau jasa) dari pemasok luar atau asing sebagai pengganti sumber internal.

20. merger

penggabungan dua perusahaan menjadi satu.

21. staff

orang yang dipekerjakan suatu organisasi.

22. crowdfunding

praktik mendanai proyek atau usaha dengan mengumpulkan banyak uang dalam jumlah kecil dari sejumlah besar orang, biasanya melalui internet.

23. capital

modal.

24. board of directors

jajaran direksi.

25. human resources (HR)

anggota bisnis atau organisasi yang dianggap sebagai aset.

26. network

kelompok atau sistem yang saling berhubungan.

27. stakeholder

pemangku kepentingan.

28. shareholder

pemegang saham.

29. balance sheet

neraca keuangan, yakni pernyataan aset, kewajiban, dan modal bisnis atau organisasi pada waktu tertentu yang merinci keseimbangan pendapatan dan pengeluaran pada periode yang sudah berlangsung.

30. added value

nilai tambah.

Share:

Brigitta Winasis
Brigitta Winasis
A lifetime learner, a magical world wanderer through books and stories. Writing for professional purposes and personal interests.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts