10+ Manfaat Belajar Bahasa Asing yang Membuat Kamu Bersyukur

Manfaat belajar bahasa asing lister

Di zaman yang semakin maju ini, kebutuhan akan kemampuan bahasa asing sangat dibutuhkan di berbagai lini kehidupan. Sehingga menjadi keuntungan tersendiri jika kamu sudah mempelajarinya sedari dini. Hal ini karena, ada banyak manfaat bahasa asing yang akan kamu dapatkan. Tapi jangan khawatir, jika kamu belum sempat melakukannya!

Lister, sebuah platform pembelajaran bahasa asing online yang siap membantu kamu memiliki kemampuan bahasa asing yang diinginkan. Tanpa harus meninggalkan rumah atau kesibukan kamu saat ini, kamu bisa belajar kapan saja dan dimana saja.

Mengapa Perlu Belajar Bahasa Asing

Banyak sumber menyebutkan bahwa berbicara menggunakan bahasa asing akan meningkatkan fungsi otak. Otak akan tertantang untuk mengenali, mencerna, dan mengkomunikasikan struktur bahasa lain. Kemampuan ini juga bisa menaikkan skill problem solving. Bahkan siswa/pelajar yang bisa berbahasa asing cenderung pintar dan memiliki nilai yang baik.

Jika saat ini kamu adalah seorang pelajar di sebuah sekolah/universitas, ini adalah waktu yang tepat untuk segera memulainya!

Fungsi Belajar Bahasa Asing

Fungsi belajar bahasa asing selain sebagai persiapan ketika telah dewasa, belajar berbahasa asing juga dapat memberikan beberapa keuntungan sejak kecil.

1. Mengasah kemampuan akademik

Manfaat belajar bahasa asing untuk pelajar adalah ketika mereka mampu menguasainya, artinya kemampuan akademiknya juga akan terasah. Kemampuan akademik meliputi kemampuan membaca, berbicara, menulis, dan mendengarkan.

Dibandingkan dengan anak yang tidak belajar berbahasa asing, anak bilingual biasanya mengalami peningkatan skill matematika dan cenderung memiliki nilai ujian lebih tinggi. Selain itu, ketika menginjak pendidikan universitas, ia akan lebih siap menghadapi peluang pengembangan diri hingga ke luar negeri seperti student exchange,

Secara otomatis anak bilingual menjadi lebih unggul dari sisi akademik dan mampu meraih prestasi yang membanggakan di sekolah.

2. Meningkatkan kreativitas

Manfaat selanjutnya adalah meningkatkan kreativitas pada orang yang gemar belajar bahasa asing.

Hal ini karena proses belajar bahasa tidak hanya sekedar hafalan kata sesuai dengan artinya, melainkan juga dituntut untuk dapat berpikir logis serta berekspresi ketika mempraktekannya. Tertarik mencoba?

3. Peluang menguasai bahasa asing lain

Saat seseorang mampu menguasai satu bahasa asing, biasanya ia akan cenderung lebih mudah belajar bahasa yang lain. Mengapa hal tersebut bisa terjadi?

Pada dasarnya, ketika seseorang berhasil menguasai satu bahasa asing, artinya metode atau strategi yang digunakan tepat.

Sehingga saat ia belajar bahasa lainnya, strategi tersebut masih tertanam dalam dirinya dan akan membuatnya lebih mudah menyerap kosakata-kosakata baru. Hebat bukan?

4. Melatih percaya diri

Salah satu faktor penghambat seseorang mempelajari bahasa asing adalah rasa malu. Tak sedikit orang yang merasa malu jika mereka melakukan kesalahan dalam mempraktekkan bahasa. Akhirnya, mereka pun mengurungkan niatnya untuk latihan .

Di sinilah pentingnya belajar bahasa asing sejak dini. Belajar bahasa berarti belajar percaya pada diri sendiri.

Dalam proses belajar berbahasa asing, kita akan dibiasakan berbicara meskipun masih terbata-bata dan banyak kesalahan.

Secara tidak langsung mereka diajarkan agar tidak mudah putus asa dan rasa percaya diri pun akan tumbuh dengan sendirinya.

5. Menumbuhkan sikap berpikir kritis

Manfaat belajar bahasa asing yang selanjutnya adalah melatih keterampilan berpikir kritis seseorang.

Penelitian menunjukkan bahwa mempelajari bahasa asing dapat mendorong kemampuan problem-solving, berpikir kritis, dan kemampuan mendengarkan yang bisa meningkatkan ingatan, konsentrasi, serta kemampuan multitasking.

6. Meningkatkan rasa empati

Ketika kamu mempelajari bahasa asing, kamu akan diperkenalkan dengan adat-istiadat dan nilai-nilai sosial yang berbeda. Hal ini akan mendorong kamu berpikir dari sudut pandang yang baru dan meningkatkan sensitivitas budaya.

Di waktu yang sama pula, kamu akan mendapat wawasan lebih tentang dunia yang dapat menciptakan rasa toleransi dalam diri mereka.

7. Mencegah dementia (penyakit demensia)

Apabila dilihat dari segi kesehatan, berbicara dalam beberapa bahasa dapat memperlambat timbulnya demensia. Demensia adalah penyakit di mana seseorang mengalami penurunan daya ingat hingga cara berpikir.

Namun, kondisi tersebut dapat dicegah dengan melatih kemampuan berbahasa seseorang. Sebab, berlatih bahasa bisa membantu meningkatkan fungsi otaknya.

Sebagai gambaran, pikirkan sebuah mobil kuno yang lama terparkir di garasi selama bertahun-tahun. Mesin tersebut akan sulit dinyalakan kembali karena lama tak terpakai.

Berbeda dengan mobil kuno yang dipakai secara rutin dan berhati-hati. Pakar akademis memanggilnya sebagai “cadangan kognitif”.

8. Memperkuat daya ingat

Kamu akan mendapatkan banyak kosakata baru saat belajar berbahasa asing bukan? Kamu bisa mengulangi kata-kata tersebut dalam kegiatan sehari-hari dan mempraktekkannya secara rutin, maka daya ingat kamu akan semakin baik.

9. Memperluas wawasan budaya

Setiap bahasa memiliki gaya, idiom, referensi, dan warisan budaya tersendiri bukan? Kamu yang mempelajari bahasa asing akan memperoleh gagasan atau ide untuk memahami dan mengenal dunia dengan cara baru.

10. Untuk meningkatkan pemahaman global

Manfaat belajar bahasa asing untuk ranah profesional yaitu dapat meningkatkan pemahaman global. Ketidakpekaan budaya dapat memiliki pengaruh besar pada ketidakmampuan suatu negara untuk bekerja sama, bernegosiasi, dan berkompromi dengan negara lain di dunia saat ini.

Solusi untuk ini adalah untuk mempromosikan relativisme budaya, untuk memperoleh pemahaman tentang budaya lain di dunia, bahkan pemahaman untuk hal-hal tidak sejalan sekalipun, kita harus menghormati hak mereka dan menjadikan ini sebagai perbedaan.

Di sinilah penguasaan bahasa asing akan menjadi kunci, sebagai bahasa yang dapat digunakan sebagai alat untuk meningkatkan komunikasi antara perusahaan, pemerintah, dan masyarakat. Semakin tertarik mempelajarinya?

Jenis Bahasa Asing

Selain Bahasa Inggris, ternyata masih banyak bahasa asing yang perlu dipelajari sebagai bentuk usaha pengembangan diri. Apa saja?

  • Bahasa Mandarin
  • Bahasa Perancis
  • Bahasa Jepang
  • Bahasa Jerman
  • Bahasa Arab
  • Bahasa Italia
  • Bahasa Belanda
  • Bahasa Spanyol

Contoh Bahasa Asing yang Mudah Dipelajari & Alasannya

Jika kamu juga mencari kira-kira bahasa asing apa yang mudah dipelajari dan alasannya, di bagian ini Lister akan mencoba memberikan rekomendasi dan ulasanya. Simak ya!

Bahasa asing yang mudah untuk dipelajari yang pertama adalah bahasa Prancis. Bahasa Prancis menjadi bahasa asing yang mudah dipelajari karena bahasa ini banyak dipengaruhi oleh bahasa Inggris. Kosakata dalam bahasa Prancis pun hampir sama dengan bahasa Inggris.

Share:

Fatimatuzuhroh
Fatimatuzuhroh
A passionate writer who loves reading self-help books!

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts