5 Cara Memberikan Compliment atau Pujian dalam Bahasa Inggris

cara memberi compliment dalam bahasa inggris

Kursus Speaking English – Ternyata dalam bahasa Inggris, memberikan pujian agak berbeda lho dengan yang ada di Indonesia. Ada beberapa kosakata atau pola tertentu yang biasa digunakan dalam memberikan compliment dalam bahasa Inggris. Seperti apa caranya? Mari kita bahas Dari compliment bersama. 

baca juga : 7 Ucapan Terimakasih dalam bahasa Inggris Selain Thank You! 

Apa Itu Compliment Expression?

Compliment adalah sanjungan atau pujian dalam bahasa Inggris. Tentu saja pujian ini digunakan untuk mengekspresikan hal-hal yang positif untuk orang lain. 

Memberikan compliments artinya kita memberikan apresiasi kepada orang lain. Baik dari penampilan, perilaku dan juga hal-hal baik yang ada disekitar kita. Dengan memberikan penghargaan untuk orang lain maka memberikan kesan positif. 

Sedangkan Complimented artinya  mengacu pada menerima ujian dari orang lain. 

Jika dalam bahasa Indonesia pujian biasa diberikan tanpa basa-basi dan to the point. Maka dalam bahasa Inggris, pujian bisa menggunakan kosakata-idiom bahkan pola kalimat tertentu. 

cara memberi compliment dalam bahasa inggris
Cara memberi compliment dalam bahasa inggris | Sumber : Freepict

Bagaimana cara memberikan compliment 

Berikut adalah beberapa beberapa pola yang bisa diikuti untuk memberikan pujian bahasa inggris atau compliment untuk orang lain dalam bahasa Inggris. 

1. What a + adjective + noun 

Kalian pasti pernah menemui pujian dengan pola di atas dalam film atau juga lagu dan novel. Pujian di atas memang cukup umum dan juga familiar digunakan. 

What a + adjective + noun 

Note : 
Adjective = kata sifat 
Noun = kata benda 

Contoh complimenting menggunakan pola di atas : 

  • What a beautiful dress! (Sebuah  gaun yang bagus)
  • What a cute kitten! (Seekor kucing yang lucu)

Pujian ini biasa digunakan untuk menyatakan kekaguman untuk hal-hal tertentu.  Misalnya  kekaguman pada penampilan, kinerja, kepribadian, kontribusi dan lainnya. 

2. Pronoun +  love/like +  noun phrase

Pujian selanjutnya yang cukup familiar pada percakapan bahasa Inggris dengan formula seperti di atas. 

Pronoun +  love/like +  noun phrase

Note : 
Pronoun =  kata ganti orang
Noun phrase = Gabungan dua kata ( kata ganti  dan kata benda dan lainya) 

 Misalnya:

  • I love your eyes ( aku suka matamu) 
  •  I love your smile ( aku suka senyummu)
  •  i  I like your  hard working ( Aku suka kerja kerasmu) 

Umumnya compliment jenis ini digunakan untuk memberikan apresiasi atas hal baik yang ada pada seseorang  dan tentu saja menyatakan kesukaan atau kecintaan pada hal tertentu. 

3. Noun phrase +  look +  adjective

Kamu dapat melihat contoh compliment dengan pola di atas seperti berikut ini: 

“Your car look so amazing” (Mobilmu terlihat sangat mengagumkan)

“OMG,  your  kid look so adorable” ( Tuhanku,  anakmu terlihat sangat menggemaskan)

“His new house look so crazy” (Rumah barunya sangat luar biasa)

Pujian Seperti di atas juga cukup familiar di Indonesia.  Digunakan untuk mengekspresikan  hal baik atau menarik secara spontan atas kejadian atau objek tertentu. 

4. How + adjective + noun phrase + are/is 

Selanjutnya adalah memberikan pujian secara spesifik atau aspek khusus. Kamu bisa menggunakan pujian jenis ini untuk mengapresiasi hasil kerja keras seseorang atau  hal-hal baik yang sudah seseorang lakukan. 

 Misalnya: 

  • How proficiency your in math is inspiring to more learn more (Keahlian matematika kamu membuatku terinspirasi untuk belajar lebih giat lagi) 
  • How positive your attitude is makes a significant difference (betapa positifnya perilakumu yang  membuat sangat berbeda)

Dari contoh di atas kita dapat memahami bahwa seseorang sedang memberi pujian secara spesifik pada bidang atau objek tertentu. 

5. Noun phrase +  is/are +  adjective 

Untuk Memberi pujian kepada orang lain Kamu juga bisa menggunakan pola  noun phrase + is + adjective 

Jika digunakan dalam  kalimat maka akan terlihat seperti berikut:

  • Your shoes is so cool (Sepatumu sangat bagus) 
  •  Your perform  is always look attractive (  Penampilanmu selalu terlihat menarik)
  • You are so creative! ( Kamu sangat kreatif)

Nah itulah beberapa pola kalimat untuk memberikan pujian kepada orang lain.  Masih pola  yang bisa kamu pelajari  dalam memberikan compliment dalam bahasa Inggris. 

Dan tentu saja pemberian pujian tidak menggunakan pola yang kaku namun bisa disesuaikan dengan  kondisi dan suasana. 

Perbanyak pelajari kosakata  dan juga contoh compliment dalam film, buku, Berbagai sumber agar kamu terbiasa dengan compliment. Sehingga ketika kamu memberikan pujian dalam bahasa Inggris akan terlihat lebih natural dan spontan. 

baca juga : Mengenal Perbedaan Dan Penggunaan Because Dan Because Of Yang Benar!

Kosakata yang digunakan dalam compliment

Belajar compliment artinya kamu juga perlu belajar kosakata yang digunakan dalam Memberi pujian. Ada beberapa kosakata yang sering digunakan dalam memberikan pujian dalam bahasa Inggris. 

Menyatakan kekagumanMenyatakan keindahan
Amazing Beautiful 
Great Pretty 
ExcellentStunning 
Fantastic Gorgeous 
OutstandingLovely 
Menyatakan kepintaranNyatakan perilaku baik
Jenius Kind 
Smart Caring 
Bright Thoughtful 
Talented Warm hearted 
Excellent Understanding 
Menyatakan keren Menyatakan hal unik dan istimewa
Cool Unique 
AwesomeSpesial 
Attractive Extraordinary 
AmazingRemarkable 
ImpresifStylish 
Kosakata compliment |  Arti compliment

Jadi itulah Kosakata yang banyak digunakan untuk menyatakan compliment atau pujian dalam bahasa Inggris. 

Kamu bisa menggunakan kosakata di atas untuk Memberi pujian dalam berbagai kondisi.

Belajar Bahasa Inggris general  dan khusus untuk segala umur bersama Lister

Selain mempelajari tentang arti complementing artinya dan caranya kamu juga perlu mempelajari materi bahasa Inggris yang lain terutama yang dibutuhkan dalam pekerjaan dan komunikasi sehari-hari. 

Lister  sebagai one stop language learning solution memberikan kemudahan mempelajari bahasa asing termasuk bahasa Inggris dengan  cara yang menarik dan fleksibel. 

Kamu bisa mempelajari Speaking dalam Kursus Speaking English, writing di kelas English writing dan kelas lainnya bersama Lister.

Belajar bahasa Inggris bareng Western bisa dilakukan secara online,  bebas memilih tutor,  scheduling jadwal dengan fleksibel dan juga materi yang disesuaikan. 

Daftar sekarang dan cek promonya di promo Lister, untuk pendaftaran dan juga  konsultasi bisa langsung menghubungi WhatsApp Lister

Sumber gambar : benzoix di Freepict

Share:

Sekar Arum Kinanti
Sekar Arum Kinanti
Do my best now. Full time learner. Focus on writing and digital marketing.

Social Media

Get The Latest Updates

Subscribe To Our Weekly Newsletter

No spam, notifications only about new products, updates.
Next On

Related Posts

"Langkah Terakhir untuk Klaim Kode Promo 45% dari Lister"

Isikan data diri kamu di sini.